Uncategorized

Dinas Perhubungan Perketat Pengawasan Angkutan Umum DI Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo menggelar penertiban terkait perizinan angkutan umum dan kelaikan kendaraan. Pengemudi yang terbukti melakukan pelanggaran langsung dilakukan tindakan tilang ditempat.

Sejumlah kendaraan baik angkutan umum orang serta angkutan umum barang,  ditertibkan oleh dinas perhubungan provinsi gorontalo Selasa (25/2/2020)siang.

Upaya tersebut dilakukan agar pengemudi angkutan umum, lebih mematuhi tentang peraturan dan tindakan hukum bagi yang melanggar.

Untuk angkutan barang sendiri pemeriksaan dilakukan oleh penguji kendaraan bermotor dan akan dilakukan sosialisasi, mengenai penerapan surat tilang lalulintas serta angkutan jalan.

“Pemeriksaan yang dilakukan meliputi kelengkapan SIM dan TNBK, pemeriksaan izin penyelenggaraan angkutan orang dalam trayek, atau tidak di dalam trayek,  pemeriksaan laik jalan kendaraan bermotor angkutan umum orang atau barang, dan tanda bukti lulus uji serta penertiban kendaraan yang oner dimensi”, Jelas Abdul Karim Rauf / Kabid Angkutan Jalan Dishub Provinsi Gorontalo

Penegakan ini bertujuan memberikan efek jera kepada sopir angkutan,  baik angkutan barang maupun angkutan penumpang yang beroperasi agar betul – betul mematuhi segala peraturan yang ada.(ariel)

 

Recent Posts

KPU Kabupaten Gorontalo Prioritaskan Distribusi Logistik ke Wilayah Sulit Dijangkau

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan memulai pendistribusian logistik lebih awal untuk…

6 jam ago

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

18 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

18 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

19 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

19 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

22 jam ago