PROSESNEWS.ID — Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Sofyan Puhi, menghadiri upacara ziarah yang diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-78 di Taman Makam Pahlawan Pentadio pada Rabu (04/10/2023).
Sofyan Puhi menyatakan, HUT TNI ke-78 ini adalah momen yang sangat penting untuk menghormati para pahlawan yang telah gugur dalam berbagai konflik demi menjaga keutuhan bangsa Indonesia.
“Insyaallah, ini harus terus kita peringati untuk mengenang para pahlawan yang telah berjuang dengan gigih untuk Indonesia,” ujar Sofyan.
Sofyan juga mengungkapkan apresiasi yang tinggi terhadap peran TNI yang selama 78 tahun telah berjuang untuk menjaga keamanan dan keselamatan negara Indonesia. Dia menyebut, TNI merupakan pilar penting dalam menjaga stabilitas dan perdamaian di seluruh negeri.
Sofyan juga berharap, upacara ziarah ini akan menjadi penyemangat bagi seluruh warga Indonesia untuk meneruskan perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan yang telah mendahului kita.
“Kami yakini hasil perjuangan para pahlawan ini akan menjadi amanah bagi kita semua untuk terus meneruskan perjuangan demi rakyat Provinsi Gorontalo,” tutup Sofyan Puhi.
Reporter: Fajrin Husin