PROSESNEWS.ID – Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo (UNG) akan menggelar pentas budaya Cross Cultural Understanding 2023.
Pentas budaya ini akan menampilkan keberagaman budaya dari berbagai belahan dunia. Kegiatan dijadwalkan berlangsung pada tanggal 15 Desember 2023 di Grand Palace Convention Center, Kota Gorontalo.
Tema tahun ini mengusung dan menampilkan ragam budaya dari Melayu, Asia Timur (Korea, Jepang, Cina), Eropa, India, Afrika, hingga Amerika.
Mahasiswa yang ikut dalam kegiatan ini akan menyajikan pertunjukan yang memukau. Pertunjukan dari beragam kelompok budaya tersebut dengan sajian unik dan menarik.
Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Novi Rusnarty Usu, S.Pd., M.A, mengatakan, akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan kepada penonton melalui keindahan dan kekayaan budaya dari berbagai negara.
Novi juga mengajak seluruh civitas academica dan alumni turut serta dalam acara ini, sekaligus untuk reuni bersama.
Pesona budaya dari berbagai negara ini akan ditampilkan dalam pentas budaya MK Cross Cultural Understanding 2023.