Pemda Gorontalo

ASN dan PPPK 2022 Kabupaten Gorontalo Resmi Dilantik

PROESNEWS.ID – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Gorontalo, serahkan SK Pegawai Negeri Sipil (PNS) formasi 2022 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) fungsional guru.

Terkait hal tersebut, Nelson Pomalingo turut berbangga dengan adanya pegawai baru yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat di Kabupaten Gorontalo.

Selain itu, pegawai yang mewakili latar belakang dari berbagai agama, kata Nelson, adalah bukti dari toleransi pemerintah daerah dalam melaksanakan tugasnya. Ia menilai, Kabupaten Gorontalo bukan hanya untuk satu agama, melainkan untuk semua agama.

“Jadi kabupaten Gorontalo ini bukan hanya untuk satu agama, tetapi milik semua agama,” jelas Nelson saat diwawancarai oleh sejumlah awak media, di Gedung Kasmat Lahay Limboto, Rabu (06/09/2023).

Nelson juga mengatakan, sebelum kepemimpinannya, pengangkatan tenaga kontrak guru agama diserahkan kepada Departemen Agama (Depag). Namun, setelah Nelson menjabat, setidaknya ada sebanyak 160 guru agama di Kabupaten Gorontalo yang terangkat melalui Pemerintah Daerah.

Terakhir, Nelson berharap kepada para pegawai yang baru saja mengambil sumpah jabatan, agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan mengabdi kepada masyarakat, pemerintah daerah dan untuk negara.

“Karena mereka sebagai birokrasi yang menjalankan pembangunan ini, saya harap mereka bekerja dengan profesional, tau aturan, punya kompetensi yang baik dan integritas tinggi,” tutupnya.

Untuk diketahui pegawai yang dilantik untuk formasi PNS berjumlah 123 orang dan formasi PPPK guru agama berjumlah 40 orang.

Reporter: Pian N Peda

Recent Posts

Perayaan Milad Ke-20, Nelson Harap IPHI Muzdhalifah Segera Rumuskan Pengurus Baru

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, mengapresiasi perayaan Milad ke-20 Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI)…

21 jam ago

Gara-gara Spiritus, Motor dan Depot BBM di Limboto Ludes Terbakar

PROSESNEWS.ID - Sebuah motor dan depot mini BBM di Kelurahan Dutulanaa, Kecamatan Limboto, hangus terbakar…

21 jam ago

Hadiri HUT Bhayangkara, Nelson Pomalingo Sebut Polri Garda Terdepan

PROSESNEWS.ID – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya terhadap peran Kepolisian Negara Republik Indonesia…

1 hari ago

Keluhkan Pupuk Subsidi Bercampur Kerikil, Petani di Tibawa Mendapat Ancaman

PROSESNEWS.ID - Sejumlah masyarakat petani di Desa Ulobua, Kecamatan Tibawa mengeluhkan pupuk subsidi yang diduga…

2 hari ago

Nur Laila Asal Buton Tengah Wakili Sultra di Ajang PAI Award Nasional 2024

PROSENEWS.ID, Buton Tengah - Salah satu Penyuluh Agama Islam Non PNS asal Kabupaten Buton Tengah,…

2 hari ago

Bentuk Pemimpin Muda Berkarakter, FIM Gorontalo Gelar Leadership Training

PROSESNEWS.ID, Gorontalo – Forum Indonesia Muda (FIM) Regional Gorontalo telah sukses menyelenggarakan kegiatan pelatihan Leadership…

2 hari ago