Gorontalo

Baznas Gorontalo Siapkan Rp540 Juta Tangani Tengkes

PROSESNEWS.ID – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Gorontalo menyiapkan anggaran sebesar Rp540 juta untuk penanganan tengkes di Gorontalo. Ini dilakukan sebagai upaya untuk mendukung upaya pemerintah mewujudkan penurunan angka anak yang kerdil di daerah.

Anggaran sebesar itu dihimpun dari zakat mal PNS Pemprov Gorontalo yang dipotong 2,5 persen setiap bulannya. Bantuan diarahkan untuk 200 anak yang akan didistribusi secara bertahap.

“Baznas mengambil bagian dalam rangka percepatan penurunan tengkes di Provinsi Gorontalo. Kami ingin ikut terlibat bersama dengan PKK dan juga Dinas Kesehatan,” ujar Kepala Baznas Provinsi Gorontalo Hamka Arbie, pada pelaksanaan pendistribusian zakat mal, Rabu (22/3/2023).

Intervensi tengkes oleh Baznas setelah mendapatkan hasil monitoring dari Dinas Kesehatan dan PKK. Anak dengan berat badan kurang, tinggi badan yang tidak sesuai usianya akan dibantu. Salah satunya melalui program “one day one egg” atau satu hari satu telur.

“Bantuannya kami hitung hanya secara umum, setiap anak Rp 15 ribu per hari. Dalam jangka waktu 180 hari (6 bulan) di kali 200 orang dapatnya 540 juta. Kenapa hanya enam bulan? Karena setelah kita pantau, alhamdulillah di waktu tiga bulan saja sudah ada tanda – tanda membaik stunting-nya,” tandasnya.

Pada penyaluran zakat mal kali itu disalurkan dana sebesar Rp1,3 miliar. Peruntukannya untuk orang berhak seperti kaum dhuafa dan anak yatim piatu. (adv)

Recent Posts

Pasangan DEWA Tarik Ribuan Simpatisan di Kecamatan Tibawa

PROSESNEWS.ID – Deklarasi pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Wasito Sumawiyono, yang…

2 hari ago

Roni Adnan Siap Tingkatkan Kesejahteraan Imam dan Guru Ngaji

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Roni Adnan, mendapatkan sambutan meriah dari ratusan…

2 hari ago

Dua Bapaslon Pilkada Boalemo Terima Catatan SK Pengunduran Diri, Tiga Lainnya Lolos

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boalemo resmi mengumumkan hasil penelitian perbaikan administrasi bakal pasangan…

2 hari ago

KPU Kabgor Akan Rekrut 4.900 Anggota KPPS, Berikut Syaratnya

PROSESNEWS.ID - Anggota Komisi KPU Kabupaten Gorontalo, Sowan Dehi, mengungkapkan syarat-syarat penting dalam tahapan perekrutan…

2 hari ago

KPU Gorontalo Gelar Rakor Persiapan KPPS Menuju Pilkada

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) pada Sabtu, 14…

2 hari ago

Forkopimda Kabgor Pastikan Tidak Ada Izin untuk Trans Queen Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gorontalo memastikan tidak ada izin yang dikeluarkan…

3 hari ago