Peristiwa

Bekas Kubangan Tambang Emas di Pohuwato Menelan Korban, Seorang Remaja Tewas Tenggelam

Ilustrasi

PROSESNEWS.ID – Bekas kubangan tambang emas Tradisional yang beralamat di Desa Pepaya Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato, menelan korban jiwa. Seorang remaja berusia 14 Tahun, dilaporkan tewas tenggelam saat mandi-mandi di lokasi tersebut.

Informasi yang berhasil dirangkum, korban bernama Diki, pergi bersama rekan-rekan sebayanya. Semuanya mandi dan melompat ke kubangan maut tersebut. Nahas, ketika melompat, korban sudah tidak muncul lagi ke permukaan. Kejadian itu sekitar Pukul 06.00 Wita, Rabu, (14/04/2021).

“Habis Subuh mereka pergi ke bekas kubangan tersebut. Korban sempat ditolong oleh rekan-rekannya waktu tenggelam. Tapi tidak tertolong,” ujar Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Pohuwato, Iswan Gau, kepada Wartawan.

Dikatakan Iswan, pihaknya baru menerima laporan  sekitar Pukul 10.00 Wita Pagi tadi. Mendengar itu, pihaknya pun langsung bergegas ke lokasi kejadian. Dibantu aparat TNI, Polri dan masyarakat sekitar. Alhasil kata dia, korban berhasil ditemukan sekitar Pukul 11.00 Wita.

“Korban berhasil dievakuasi sekitar Pukul 11.00 Wita, korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia,”pungkasnya. (Sumber : Gopos.id/Publisher Gorontalo)

Penulis : Abdul Majid Rahman

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

4 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

5 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

5 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

6 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

9 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

10 jam ago