Headline

Belajar Sikap Toleransi dari Penjaga Klenteng Gorontalo yang Beragama Islam

Piyan Husain (34), warga Kabupaten Gorontalo (Kabgor) ini memilih bekerja di tempat ibadah umat budha

PROSESNEWS.ID – Berbeda Ras, Suku apalagi Agama bukan menjadi satu penghalang bagi kita untuk saling merangkul meski berbeda keyakinan. Sikap toleransi umat beragama merupakan kuncinya.

Hal itu dibuktikan oleh Piyan Husain (34), warga Kabupaten Gorontalo (Kabgor) ini memilih bekerja di tempat ibadah umat budha. Meski ia beragama islam, ia kini bekerja sebagai penjaga Klenteng.

Bagi Piyan, berbeda agama tidak menjadi satu penghalang untuk dia menjauhi agama lain. Terlebih lagi, ia saat ini mencari nafkah di tempat tersebut.

Pengaga Klenteng Wihara Buddha Dharma Gorontalo ini tidak pernah terbesit di pikirannya untuk membenci agama lain. Selain sikap toleransi yang ada di benak pria ini, tidak menjadi penghalang untuk dia mencari nafkah demi menghidupi anak dan istrinya.

Piyan yang setiap harinya kerap terlihat di Klenteng itu, ternyata ia tidak haya menjaga saja. Ia juga turut merawat hingga membersihkan tempat ibadah orang budha itu setiap harinya.

Tidak hanya itu, ternyata ia sudah 5 tahun terakhir ini sudah tinggal di Klenteng yang dijaganya itu. Bahkan anak dan istrinya pun telah diajak untuk tinggal bersamanya di Klenteng tersebut.

“Alhamdulilah, selama saya di Klenteng ini tidak pernah merasa tersisihkan. Bahkan umat Budha saja menerima akan kehadiran saya dan keluarga di sini,” kata Piyan Husain

Piyan Husain mengaku, keberadaanya di situ sangat dihargai oleh umat budha meskipun ia seorang muslim yang taat.

“Mereka sangat menghargai perbedaan. Menurut mereka keyakinan bukan merupakan sekat bagi kita,”tutur Piyan Husain.

Terlepas dari semua itu, Piyan Husain tentunya Mengucapkan selamat hari raya imlek untuk umat Buddha. Semoga selalu maju dan tentunya lebih sukses kedepannya.

“kalau kita beritikad baik tentunya orang juga akan baik kepada kita. Sekalipun orang tersebut beda keyakinan dengan kita,” ia menandaskan.

Reporter : Abd Kadir Djauhari  

Recent Posts

KPU Kabupaten Gorontalo Prioritaskan Distribusi Logistik ke Wilayah Sulit Dijangkau

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo akan memulai pendistribusian logistik lebih awal untuk…

1 jam ago

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

13 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

13 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

14 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

14 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

17 jam ago