PROSESNEWS.ID – Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bersama Anggota DPR RI Komisi VIII Idah Syahidah menyalurkan 15 ekor sapi kurban untuk Provinsi Gorontalo. Penyaluran hewan kurban ini merupakan program kemaslahatan BPKH yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang ada di Indonesia saat Idul Adha.
“BPKH itu apa Badan Pengelola Haji. Kebetulan saya ada di komisi VIII, mitranya adalah Kementerian Agama. Beberapa waktu yang lalu saya minta bagian untuk Gorontalo, dan alhamdulillah diberi 15 ekor sapi untuk dibagikan diseluruh kabupaten/kota,” kata Idah saat menyalurkan beberapa ekor sapi kurban, untuk beberapa masjid di Kabupaten Boalemo, Minggu (18/7/2021).
Lebih lanjut Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo ini menambahkan, 15 ekor bantuan sapi kurban ini penyalurannya didata sebagaimana mestinya. Sapi diserahkan langsung ditiap tiap takmirul masjid.
“15 ekor sapi ini kita memang betul-betul mendata daerah mana yang memang membutuhkan. Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih sekali lagi kepada kepala BPKH yang sudah memenuhi aspirasi saya. Insya allah kepala desa dan masyarakat di sini bisa merayakan hari Raya Idul Adha yah,” tambahnya.
Idah pun berpesan, untuk perayaan lebaran idul adha besok hari, agar masyarakat tetap patuh akan protokol kesehatan. Penyelenggaraan sholat ied dan penyembelihan hewan qurban diijinkan, tetapi dengan prokes yang ketat.
“Kita masih masa pandemi covid-19, ibu/bapak tetap harus patuh prokes, covid ini masih tetap ada, virus itu ada. Atas nama pribadi, atas nama pak gubernur yang juga suami saya dan keluarga, saya ucapkan mohon maaf lahir dan batin, minal aidin walfaizin,” tutupnya.