Kab. Asahan

Bupati Asahan Terima Audiensi BPK DHD Sumut dan BPK DHC

PROSESNEWS.ID – Badan Pembudayaan Kejuangan (BPK) Dewan Harian Daerah (DHD) 45 Sumatera Utara (Sumut) dan BPK Dewan Harian Cabang (DHC) 45 Kabupaten Asahan melakukan audiensi dengan Bupati Asahan H. Surya, BSc di Ruang Kerja Bupati Asahan, Senin (06/12/2021).

Dalam audiensi ini Sekretaris Umum BPK DHD 45 Sumut Drs. H. Eddy Syofian, MAP mengucapkan terima kasih kepada Bupati Asahan yang telah menerima kami pada pagi hari ini.

Eddy juga mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Asahan yang telah berkomitmen membudayakan perjuangan para pahlawan 45. Hal ini dapat dilihat dengan adanya Museum Juang 45 Asahan dan ini merupakan satu-satunya Meseum Juang 45 yang ada di Sumatera Utara.

Selain itu Eddy juga menyampaikan kepada Bupati Asahan dalam waktu dekat ini BPK DHC 45 Kabupaten Asahan akan melaksanakan pelantikan kepengurusan, dan kami berharap Bupati Asahan dapat mendukung pelantikan tersebut.

Mengakhiri pembicaraannya Eddy berharap BPK DHC 45 Kabupaten Asahan dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Asahan dalam melestarikan nilai-nilai budaya perjuangan 45 yang ada di Kabupaten Asahan.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua BPK DHC 45 Kabupaten Asahan Ridwan kepada Bupati Asahan, agar dapat mendukung dan memfasilitasi pelantikan BPK DHC 45 Kabupaten Asahan yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 11 Desember 2021.

Menanggapi audiensi ini Bupati Asahan H. Surya, BSc mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan akan mendukung setiap program kerja BPK DHC 45 Kabupaten Asahan, apalagi program kerja tersebut untuk melestarikan dan membudayakan nilai-nilai perjuangan 45 yang ada di Kabupaten Asahan.

Terkait tentang pelantikan BPK DHC 45 Kabupaten Asahan, Bupati Asahan siap mendukung dan memfasilitasi pelantikan tersebut.

Tampak hadir Bupati Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kadis Kominfo Kabupaten Asahan, Kadis Perhubungan Kabupaten Asahan, Kadis Sosial Kabupaten Asahan, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Asahan, Sekretaris Umum BPK DHD 45 Sumut beserta pengurus dan BPK DHC 45 Kabupaten Asahan beserta pengurus.

Reporter : Fadly

Share
Published by
Editor

Recent Posts

Hasil Rekapitulasi Kabupaten Gorontalo, Sofyan-Tonny Menang Telak

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo, Sofyan Puhi dan Tonny Yunus, meraih…

31 menit ago

KPU Pohuwato Tetapkan Saipul Mbuinga dan Iwan Adam sebagai Pemenang Pilkada

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato menetapkan pasangan calon (paslon) Saipul Mbuinga dan…

4 jam ago

Gara-gara Ijazah dan TGR, Paslon IRIS Digugat ke Bawaslu

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango, Ismet Mile dan Risman Tolingguhu…

18 jam ago

Pra Popnas Zona V, Gorontalo Tuan Rumah Ajang Bergengsi

PROSESNEWS.ID - Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Zona V tahun 2024 di Provinsi Gorontalo,…

1 hari ago

PKK Gorontalo Didorong Aktif Dukung Agenda Nasional Presiden Prabowo

PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin meminta jajaran Tim Penggerak PKK baik provinsi…

2 hari ago

KPU Gorontalo Optimis Rekap Kabupaten Rampung Sebelum Tenggat Waktu

PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo mengungkapkan jadwal rekapitulasi hasil Pemilihan Kepala Daerah…

2 hari ago