Gorontalo

Cegah Omicron, Polres Gorontalo Kota Laksanakan Patroli KRYD

Cegah Omicron, Polres Gorontalo Kota Laksanakan Patroli KRYD

PROSESNEWS.ID – Dalam rangka menekan dan mengantisipasi penyebaran virus Covid 19 varian Omicron. Polres Gorontalo Kota melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran pusat keramaian masyarakat di wilayah Kota Gorontalo, Senin (07/02) sekitar pukul 21:00 Wita.

Iptu Iwan M.Kapojos, yang memimpin pelaksanan patroli mengatakan, bahwa sasaran Patroli memang diprioritaskan di tempat keramaian, kedai/warung makan serta kerumunan masyarakat di wilayah Kota Gorontalo.

“Kepada warga kami menghimbau agar tidak kendor melaksanakan 5M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” kata Iwan.

Ditempat terpisah Kapolres Gorontalo Kota AKBP Suka Irawanto mengatakan, Polres Gorontalo Kota dan jajaran saat ini terus gencarkan patroli malam sekaligus melaksanakan himbauan protokol kesehatan,dengan harapan masyarakat semakin sadar untuk melaksanakan protokol kesehatan.

“Kita antisipasi bersama, tetap rutin dan ingat menggunakan masker, mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak agar terhindar dari terpaparnya virus Covid-19, terutama untuk mencegah virus varian baru Omicron,” tutup Suka Irawanto.(**Jun)

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

5 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

5 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

7 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

11 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

11 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

15 jam ago