PROSESNEWS.ID – Mendapat amanah baru, Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias bersilaturahmi dengan Pemkab Gorontalo. Silaturahmi ini, sekaligus pamitan untuk menjalani tugas baru di Mabes TNI Angkatan Darat.
“Kami sampaikan selamat atas penugasan yang baru,” ucap Bupati Kabupaten Gorontalo, Nelson Pomalingo melalui Video Call kepada Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias, Selasa (26/01/2021).
Nelson menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang baik selama ini dengan Pemkab Gorontalo.
“Meski dua wilayah yang bapak layani, tapi kami melihat dua wilayah ini betul-betul bapak layani dengan baik, kami sebagai pemerintah dan atas nama masyarakat Kabupaten Gorontalo, menyampaikan ucapan terima kasih, dan kami mohon maaf mungkin selama ini ada yang kurang,” tuturnya.
Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, Herman Walangadi juga secara langsung menerima kunjungan silaturahmi ini bersama Sekda Kabupaten Gorontalo, Hadijah U. Thayeb.
Sementara itu, Firstya mengatakan bahwa, sesuai rencana, sertijab Dandim 1314/Gorontalo Utara akan dilaksanakan pada 28 Januari 2021 mendatang, di Markas Komando Resort Militer (Korem) 133/Nani Wartabone.
“Tanggal 29 Januari, kami mohon diri untuk berangkat ke Jakarta,” ungkap Firstya.
Figur pengganti dirinya sebagai Dandim 1314/Gorontalo Utara kata Firstya, orang yang mampu melaksanakan tugas dengan baik. Bahkan, memiliki rekam jejak yang baik.
“Beliau akan lebih baik dari saya, dan pesan saya supaya tetap menjaga komunikasi yang baik dengan rakyat,” pungkasnya. (ADS)