Gorontalo

Dandim Gorut Berbagi THR pada Warga di Kecamatan Kwandang

Dandim 1314/Gorontalo Utara, Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias, saat menyerahkan paket lebaran, serta Tunjangan Hari Raya (THR) pada warga kurang mampu di Desa Botumobungo, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara

PROSESNEWS.ID – Memasuki penghujung Bulan Suci Ramadan yang sebentar lagi akan berakhir, Dandim 1314/Gorontalo Utara, Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias, berbagi paket lebaran, serta Tunjangan Hari Raya (THR) pada warga kurang mampu di Desa Botumobungo, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara, belum lama ini.

Firstya menuturkan, hal ini adalah sebagai bentuk kepedulian TNI, kepada warga yang sangat membutuhkan uluran tangan, mengingat saat ini sangatlah sulit untuk melakukan aktifitas dimasa pandemi virus corona.

“Ada 2.000 bingkisan paket bantuan lebaran, dan THR yang disalurkan kepada warga yang membutuhkan, mudah-mudahan ini bisa meringankan beban keluarga yang diberikan bantuan” terangnya.

Bantuan yang diberikan Dandim 1314/Gorontalo Utara ini, disambut baik oleh warga. Salah satu warga penerima paket bingkisan lebaran, Selvi Sandala mengaku sangat bahagia atas bantuan yang diberikan.

“Saya sangat terharu didatangi oleh orang nomor satu di jajaran Kodim 1314/Gorontalo Utara, apalagi Dandim berjanji akan merenovasi rumah saya,” ucapnya.

Dalam kegiatan tersebut, Dandim 1314/Gorontalo Utara didamping Ketua Persit, dan jajaran Perwira Kodim. (Usi)

Share
Published by
Usman Anapia

Recent Posts

Program Gorontalo Quick Response RAMAH, Layanan Cepat Tanggap untuk Masyarakat

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad…

3 jam ago

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

4 jam ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

23 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

1 hari ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

1 hari ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

1 hari ago