Peristiwa

Ditemukan Meninggal di Pohuwato, Mayat Pria Ini akan Diterbangkan ke Kampung Halamannya

Ilustrasi mayat

PROSESNEWS.ID – Seorang pria paruh baya yang ditemukan meninggal dunia di sebuah kontrakan di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo, pada Kamis 05 Agustus 2021 belum lama ini, akan diberangkatkan ke kampung halamannya di Kota Batam.

Pria bernama Anis Sofyan (54) tersebut, merupakan warga asal Desa Tanjung Sengkuang, Kecamatan Batu Ampar, Kota Batam. Ia meninggal dunia di sebuah kontrakan di Desa Sipatana, Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato.

Rekan korban bernama Indra yang juga tinggal bersamanya di kontrakan mengaku, saat ini ia sementara mengurus seluruh proses administrasi untuk memberangkatkan dan menyerahkan jenazah almarhum ke pihak keluarga di Kota Batam.

“Sekarang sementara diurus pemberangkatan, semuanya harus disiapkan, akan disalatkan juga,”tutur Indra, ketika dikonfirmasi Prosesnews.id, Kamis, (05/08/2021).

Sebelumnya, telah dilakukan pemeriksaan Covid-19 terhadap jenazah almarhum di Rumah Sakit Umum Daerah Bumi Panua (RSUD-BP) Pohuwato. Namun, hasilnya menunjukan negatif.

Sementara itu, hingga berita ini diturunkan, pihak Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato, masih terus mendalami penyebab kematian pria paruh bayah yang dilaporkan baru sekitar 3 hari tinggal di Pohuwato tersebut.

Sebelumnya, berdasarkan informasi yang diperoleh Prosesnews.id, korban merupakan karyawan PT Pelayanan Energi Batam (PEB) yang sedang melakukan pekerjaan Proyek PLTG di Kecamatan Paguat, Pohuwato.

Reporter : Iskandar Badu

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

5 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

10 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago