PROSESNEWS.ID – Pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Gorontalo Utara berharap, Kesejahteran para petugas pengangkut sampah di wilayah itu dinaikan.
“Saya berharap Kesejahteraan petugas kebersihan atau satgas kebersihan bisa menjadi perhatian Pemerintah Daerah, semacam honor mereka dinaikkan,”harap Kepala Bidang Pengolahan Persampahan dan Limba B3, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gorontalo Utara, Nining, Kamis, (03/06/2021).
Lebih lanjut Nining mengatakan, sebelumnya pihak DLH diharapkan mampu mencapai target retribusi yang telah diberikan oleh Pemerintah Daerah, yaitu sebesar 25 Juta.
Sehingga pada akhirnya, lanjut Nining, dengan upaya yang dilakukan, pihak DLH mampu meningkatkan potensi penagihan retribusi.
“Target PAD Retribusi Kebersihan itu sebesar 25 juta, kami hanya menyanggupi 10 juta lebih saja, di tahun 2020 sampai saat ini, kami mendorong untuk meningkatkan potensi penagihan retribusi yang sebelumnya hanya di 14 tempat usaha, saat ini sudah mengalami kenaikan 58 tempat,”ujarnya.
Dengan upaya tersebut, pihaknya berharap agar kesejahteraan satgas kebersihan DLH Gorontalo Utara mendapat perhatian Khusus dari Pemerintah Daerah.
“karena salah satu syarat untuk penambahan dana diberikan kepada kami, dengan cara mencapai target PAD tersebut,”tutup Nining.
Reporter : Moh Dodi Didipu