Daerah

Dorong Mutu SDM, Pemkab Gorontalo Gandeng Yayasan Otak Indonesia

Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, saat menandatangani MOU bersama Yayasan Semesta Otak Indonesia. Sabtu, (13/02/2021). (Foto : Istimewa).

PROSESNEWS.ID – Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, melakukan MOU (Memorandum Of Understanding), kerjasama dengan Yayasan Semesta Otak Indonesia, di Hotel Swiss-Belhotel, Kota Manado, Sulawesi Utara. Sabtu, (13/02/2021).

“Kita lakukan kerjasama dengan Yayasan ini, harapannya, dapat mendorong mutu dan kualitas SDM kita,” tutur Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, setelah melakukan penandatanganan MOU.

Dikatakan Nelson, seseorang dapat bekerja dengan baik, kalau otaknya berjalan dengan bagus. Maka kerjasama tersebut, kata Nelson, sangat diperlukan guna membangun keterampilan SDM itu sendiri.

“Pemkab Gorontalo, akan terus memberikan yang terbaik. Semoga, upaya peningkatan mutu dan kualitas SDM ini, berjalan dan mencapai hasil sesuai apa yang kita harapkan,” tuturnya.

Sementara itu, Taufik Pasiak, selaku CEO Yayasan Semesta Otak Indonesia menjelaskan, Ini adalah salah satu kunci revolusi ke 5 yang berbasis SDM dan Teknologi.

Dijelaskannya, kerjasama yang dibangun dengan Pemkab Gorontalo, akan berlangsung selama 5 Tahun.

“Tentunya, kami akan memberikan pelatihan. Mulai dari cara berfikir serta kecerdasan sosial, dalam aktivitas sehari-hari,”pungkasnya.

Reporter : Agil Mamu

Recent Posts

Tonny Marten Berdiskusi dengan Warga Leato Selatan, Bahas Kesejahteraan Nelayan

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon gubernur dan wakil bubernur nomor urut 1, Tonny Uloli dan Marten…

3 jam ago

Program Gorontalo Quick Response RAMAH, Layanan Cepat Tanggap untuk Masyarakat

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad…

7 jam ago

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

8 jam ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

1 hari ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

1 hari ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

1 hari ago