PROSESNEWS.ID — DPRD Kota Gorontalo menyerap banyak aspirasi dari masyarakat setelah melaksanakan Reses Masa Sidang Pertama tahun 2023 Dapil IV Kecamatan Kota Timur dan Kecamatan Dumbo Raya, Jumat, (10/11/2023).
Pada pertemuan yang berlangsung di Kantor Kelurahan Heledulaa Selatan Kota Timur tersebut banyak aspirasi dan juga keluhan yang disampaikan oleh para peserta reses, salah satunya ada terkait insentif para RW dan RT yang masih rendah.
Menanggapi hal itu, Anggota DPRD Kota Gorontalo, Rolly Kadullah memastikan akan memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi tersebut.
“Iya, pasti itu nanti akan kami perjuangkan di DPRD,” kata Rolly.
Selain itu, Rolly juga mengatakan, dirinya bukan hanya hanya memperjuangan insentif RT dan RW, akan tetapi ia juga akan memperjuangma insentif kader-kader Kelurahan.
Terakhir, Rolly menyampaikan, upaya perjuangan ini tidak terbatas pada Kelurahan Heledulaa Selatan saja, melainkan juga mencakup seluruh Kelurahan yang berada di Kecamatan Kota Timur dan Dumbo Raya.
“Bukan hanya untuk Kelurahan Heledulaa Selatan, tapi untuk semua Kelurahan di dua kecamatan tersebut,” tandas Rolly dengan optimisme.
Reporter: Pian N Peda