PROSESNEWS.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (BIMTEK), Terkait dengan penguatan serta peran DPRD terhadap perencanaan pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan daerah.
“Alhamdulilah untuk Bimtek yang dilaksanakan kali ini, bekerja sama dengan direktorat riset dan pengendalian masyarakat Universitas Budi Luhur Jakarta,” kata Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris Jusuf.
Paris mengatakan, tentunya ini adalah hal yang sangatlah bagus. Sebab, ini menyangkut masaalah penguatan tupoksi DPRD
Lanjut Paris Mengungkapkan rasa syukurnya, dikarenakan untuk anggota DPRD Provinsi Gorontalo, ada sekitaran 40 lebih yang mengikuti Bimtek kali ini.
“Adapun harapan saya, untuk kegiatan Bimtek ini, dapat diikuti secara serius dan semaksimal mungkin. Agar, kinerja DPRD itu sendiri kedepannya akan lebih baik lagi,” ungkap Paris Jusuf.
Terakhir Paris menuturkan, untuk pembahasan besok akam nada dua materi lagi tentang Perpres 33 dan dari BPK, yakni laporan hasil pemeriksaan keuangan dan tentunya ini sangat penting.
Reporter : Abd Kadir Djauhari