Gorontalo

Ekwan Ahmad Penuhi Keinginan Pemuda, Gelar Turnamen Mobile Legend

PROSESNEWS.ID – Sekitar 250 Tim atau Squad mendaftar dalam Turnamen Mobile Legend (ML) yang di Gelar oleh Ekhwan Ahmad. Dengan ini menandakan, antusias masyarakat Kota Gorontalo besar, karena selain pendaftaran gratis, ML ini juga merupakan game yang sangat digandrungi semua kalangan.

Tidak hanya anak-anak, Game ML sering dimainkan oleh remaja hingga orang Dewasa. ML termasuk dalam salah satu kategori bidang olahraga E-Sport yang ada di Kota Gorontalo.

Maka, sebagai wakil rakyat yang duduk di DPRD Kota Gorontalo, Hi. Ekwan Ahmad berharap, dengan turnamen Mobile Legend Toduwolo Pak Eko ini mampu melahirkan atlet-atlet e-Sport Daerah yang berprestasi di kancah Nasional.

“Kota Gorontalo ini adalah Ibu Kota Provinsi Gorontalo. Artinya, begitu banyak generasi muda kita yang berbakat di masing-masing bidang, termasuk e-Sport ini,”ungkap Ekhwan.

“Nah, sebagai wakil rakyat, saya tentu sangat mendukung kalau ada anak muda kita asal Kota Gorontalo, bisa mengharumkan nama Daerah di tingkat Nasional bahkan Internasional,”harapnya.

Dalam Turnamen Mobile Legend Toduwolo Pak Eko Season 1, dirinya memberikan total bonus 3,5 juta untuk Tiga tim pemenang.

Aleg yang sering di sapa Haji Eko tersebut, menuturkan memang total bonus yang diberikan tidak sebanding dengan turnamen-turnamen besar yang biasa digelar di kancah Nasional maupun Internasional. Akan tetapi, ini adalah langkah awal mendorong E-Sport Gorontalo kedepan.

“Sebab, sesuai informasi yang saya dapat, turnamen mobile legend ini sering digelar dalam ajang kejuaraan nasional dan internasional. Ini alasan, kenapa saya menggelar Turnamen Mobile Legend Todowulo Pak Eko secara gratis,” ujarnya.

Ia mengusulkan, agar Pemkot Gorontalo memberikan ruang bagi para Atlet E-Sport Kota Gorontalo.

“Artinya, Pemerintah Kota Gorontalo sebagai lembaga eksekutor, Khususnya KONI Kota Gorontalo memberikan perhatian serius untuk para atlet E-Sport, dan memberikan ruang dengan mengadakan event-event serupa mendatang,”terangnya.

Tutup Ekhwan, bahwa turnamen Mobile Legend ini juga ditayangkan secara live di akun facebook Toduwolo Pak Eko.

Reporter : Sandri Mooduto

Recent Posts

UNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKN

PROSESNEWS.ID – Dalam rangka mengenang serta mendoakan mahasiswa Teknik Geologi yang menjadi korban meninggal dunia…

5 jam ago

Ujian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNG

PROSESNEWS.ID – Tahapan pelaksanaan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 resmi dimulai secara serentak di…

5 jam ago

MUI Gorontalo Klarifikasi Pernyataan Soal Waria: Tidak Ada Dukungan Terhadap LGBT

PROSESNEWS.ID – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Gorontalo memberikan klarifikasi resmi terkait polemik pemberitaan salah…

6 jam ago

HMS UNG Gelar Diskusi tentang Realita Sosial Kasus HIV/AIDS di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Himpunan Mahasiswa Sosiologi (HMS) Universitas Negeri Gorontalo sukses menggelar diskusi publik dengan tema…

12 jam ago

BNPT Dorong FKPT Libatkan Komunitas Lokal Cegah Radikalisme

PROSESNEWS.ID – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dinilai sebagai garda terdepan dalam upaya pencegahan radikal…

13 jam ago

Funco Tanipu Ajak Kolaborasi Semua Pihak Tangkal Radikalisme Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Republik Indonesia, Komjen. Pol. Eddy Hartono, resmi…

13 jam ago