Gorontalo

Ekwan Ahmad Seriusi Aspirasi Masyarakat Masuk di APBD 2023

PROSESNEWS.ID – Anggota Legislatif (Aleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Ekwan Ahmad akan perjuangkan aspirasi masyarakat Kecamatan Kota Tengah, Sipatana, dan Kota Utara.

Anggota komisi C, Ekwan Ahmad mengungkapkan saat melaksanakan reses beberapa pekan lalu, ia bersama aleg lainnya melaksanakan dialog interaktif dengan masyarakat. Warga Kecamatan Kota Tengah keluhkan masalah banjir, pekerjaan saluran, perbaikan jalan, penumpukkan sampah, serta usulan untuk pengadaan fasilitas traffic light di perempatan Jl Manado dan Jl Madura.

“Reses kemarin kami mendapat banyak masukan, saran dan keluhan masyarakat. Keluhan-keluhan itu kita tampung,” kata Ekwan saat dihubungi melalui telepon, Jumat (30/9/2022).

Ketua DPC Partai Hanura Kota Gorontalo ini melanjutkan warga kecamatan Kota Utara mengeluhkan, perbaikan jalan dan pengangkutan sampah. Menurutnya sampah yang tidak rutin dibersihkan selain menganggu kenyamanan masyarakat, juga bisa menimbulkan masalah baru seperti munculnya penyakit menular.

“Sementara kecamatan Sipatana, warga di sana mengeluhkan debu yang berasal dari pembangunan infrastruktur jalan. Kita akan perjuangkan aspirasi masyarakat di tiga kecamatan itu. Saya juga berharap pemerintah Kota bisa mengomodir usulan-usulan, di tahun 2023,” pungkasnya.

Recent Posts

Tonny Marten Berdiskusi dengan Warga Leato Selatan, Bahas Kesejahteraan Nelayan

PROSESNEWS.ID – Pasangan calon gubernur dan wakil bubernur nomor urut 1, Tonny Uloli dan Marten…

5 jam ago

Program Gorontalo Quick Response RAMAH, Layanan Cepat Tanggap untuk Masyarakat

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad…

9 jam ago

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

10 jam ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

1 hari ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

1 hari ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

1 hari ago