PROSESNEWS.ID – Plh Sekda Kabupaten Gorontalo Haris Tome memberikan apresiasi terhadap kegiatan Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) di Hotel Elisabeth Limboto pada Senin (22/07/2024).
Kegiatan tersebut berupa pelatihan pemasaran digitalisasi bagi para pengelola wisata di Kabupaten Gorontalo, sehingga wisata bisa menarik banyak perhatian bagi pengunjung.
Bersamaan dengan itu, Haris mengatakan kegiatan tersebut bagian penting dalam memanfaatkan teknologi, sehingga lebih mudah dalam memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini.
“Untuk itu saya berharap kepada para peserta agar bisa mendalami dan bertanya banyak hal kepada para narasumber terkait pengelolaan wisata,” jelas Haris.
Dengan adanya pelatihan tersebut, Haris berharap kepada para peserta bisa memanfaatkan ilmu yang akan didapatkan di masing-masing desa dalam mengembangkan wisata.
Selain itu, kata Haris, diharapkan juga para peserta pelatihan tersebut, nanti bisa memetakan potensi-potensi wisata yang akan dikelola di setiap desa.
“Jadi dipetakan, kira-kira mana wisata yang bisa mereka kembangkan bersama,” pungkasnya.
Reporter: Pian N. Peda