Daerah

Indra Yasin : Jadikan Alquran Sebagai Pedoman Hidup

Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin, ketika diwawancarai pada perigatan Nuzulul Quran 1442 H. (Foto : Istimewa)

PROSESNEWS.ID – Bupati Kabupaten Gorontalo Utara, Indra Yasin, mengajak warga, khususnya umat muslim Gorontalo Utara, agar senantiasa menjadikan kita suci Alquran, sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Itu disampaikan Indra, ketika menghadiri acara peringatan Nuzulul Quran 1442 H yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah, di Masjid Agung Baiturrahim, Desa Moluo, Kecamatan Kwandang. Rabu, (28/04/2021).

Sebelumnya, Ia merasa bersyukur, meski dilakukan dengan protokol kesehatan ketat, atau terbatas. Serangkaian acara peringatan malam keistimewaan diturunkannya alquran tersebut, tetap bisa dilaksanakan.

“Alhamdulillah, dan ini harus tetap diperingati, walau tidak seperti dulu. Melalui momentum ini, marilah kita umat muslim merefleksikan diri kembali dan merenungi sejarah diturunkannya kitab suci kita,”kata Indra.

Dikatakan Indra, malam Nuzulul Quran, mengingatkan sejarah penting, ketika Allah SWT menurunkan Alquran kepada Nabi mulia Muhammad SAW, melalui malaikat Jibril. Umat islam kata dia, harus tahu dan menghayati nilai-nilai yang terkandung di dalam Alquran itu sendiri.

“Saya mengajak, mari  jadikan alquran sebagai pedoman hidup. Begitu juga dengan Hadits, pesan-pesan nabi Muhammad SAW. Jangan mengabaikan ajaran-ajaran penting di dalamnya,”tandas Bupati Gorontalo Utara.

Reporter : Moh Dodi Didipu

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

6 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

11 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago