Pemprov Gorontalo

IPWL Ummu Syahidah Bantu ABH Jalani Vaksinasi

IPWL Ummu Syahidah Bantu ABH Jalani Vaksinasi

PROSESNEWS.ID – Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) Ummu Syahidah, membantu anak-anak bermasalah dengan hukum (ABH) untuk divaksinasi. Vaksinasi diberikan kepada anak-anak yang sudah berusia 12 sampai dengan 18 tahun.

“Ini untuk menekan angka penularan covid-19 di Provinsi Gorontalo. Saya menyarankan untuk semua yang terlibat di Ummu Syahidah harus sudah divaksinasi termasuk anak-anak ini. Kebetulan dari 13 orang anak ini sudah berusia 17 sampai 18 tahun, sudah bisa di vaksin,” ungkap Ketua Yayasan Idah Syahidah saat mendampingi anak-anak tersebut menjalani vaksinasi di gedung Bele Limbui, yang digagas oleh Dinas Kesehatan provinsi Gorontalo, Rabu (25/8/2021).

Idah menambahkan anak-anak yang bermasalah dengan hukum ini memang dititipkan oleh penyidik dan pengadilan ke tempat rehabilitasi. Kebetulan IPWL Ummu Syahidah adalah sebuah yayasan yang dikhususkan untuk merehabilitasi kenakalan remaja. IPWL memiliki fasilitas kamar tidur dan beberapa orang pengajar yang bisa membimbing dan memberikan pelatihan untuk anak-anak tersebut.

“keberadaan institusi ini Insya Allah mampu memberikan dampak yang positif untuk kemajuan anak bangsa. Diharapkan lewat lembaga ini akan lahir anak-anak yang sehat, mandiri serta cerdas. Saya katakana juga pada mereka semua jangan takut di vaksin. Vaksin bisa mencegah kita dari penularan covid-19,” tandasnya.

Seperti pelaksanaan vaksin pada umumnya, semua peserta harus menjalani pengecekan riwayat kesehatan. Kondisi fisik dicek di antaranya tekanan darah, denyut jantung dan riwayat alergi.

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

5 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

5 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

7 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

11 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

12 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

16 jam ago