DPRD Kota Gorontalo

Irwan Hunawa Sebut Persoalan Banjir di Kota Gorontalo Akibat Sistem Drainase Buruk

Irwan Hunawa Sebut Persoalan Banjir di Kota Gorontalo Akibat Sistem Drainase Buruk

PROSESNEWS.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait masalah banjir di Kota Gorontalo, Senin (21/03/2022).

Rapat tersebut dilakukan sebagai upaya mencarikan solusi terhadap masalah banjir yang terjadi di Kota Gorontalo. Pasalnya, setiap curah hujan yang tinggi air selalu meluap di pemukiman warga.

Dalam rapat tersebut, Ketua Komisi C, DPRD Kota Gorontalo, Irwan Hunawa meminta kepada Pemerintah Kota untuk segera menangani persoalan banjir yang ada.

“Dalam mengatasi persoalan banjir ini sangat dibutuhkan keseriusan dari pemerintah kota,” ungkap Irwan.

Menurut Irwan, salah satu faktor yang dapat menyebabkan banjir adalah buruknya sistem drainase. Karena, disetiap tempat terjadi penumpukan sampah yang membuat air tidak dapat mengalir.

“Sehingga, saya mendorong pemkot dapat memperbaiki sistem drainase yang ada, agar tidak lagi menimbulkan gangguan kepada warga,” ujarnya.

Irwan berharap kepada pemerintah, dapat melihat kondisi dan persoalan-persoalan sosial yang terjadi. Misalnya, membantu masyarakat yang terdampak banjir.

“Ketika banjir datang, ada warga yang membutuhkan uluran tangan, sehingga pemerintah harus merespon itu dan berkolaborasi dengan Dinas Sosial,” pungkasnya.

Reporter : Reza Saad

Recent Posts

UNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKNUNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKN

UNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKN

PROSESNEWS.ID – Dalam rangka mengenang serta mendoakan mahasiswa Teknik Geologi yang menjadi korban meninggal dunia…

23 jam ago
Ujian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNGUjian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNG

Ujian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNG

PROSESNEWS.ID – Tahapan pelaksanaan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 resmi dimulai secara serentak di…

23 jam ago
MUI Gorontalo Klarifikasi Pernyataan Soal Waria: Tidak Ada Dukungan Terhadap LGBTMUI Gorontalo Klarifikasi Pernyataan Soal Waria: Tidak Ada Dukungan Terhadap LGBT

MUI Gorontalo Klarifikasi Pernyataan Soal Waria: Tidak Ada Dukungan Terhadap LGBT

PROSESNEWS.ID – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Gorontalo memberikan klarifikasi resmi terkait polemik pemberitaan salah…

24 jam ago

HMS UNG Gelar Diskusi tentang Realita Sosial Kasus HIV/AIDS di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Himpunan Mahasiswa Sosiologi (HMS) Universitas Negeri Gorontalo sukses menggelar diskusi publik dengan tema…

1 hari ago

BNPT Dorong FKPT Libatkan Komunitas Lokal Cegah Radikalisme

PROSESNEWS.ID – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dinilai sebagai garda terdepan dalam upaya pencegahan radikal…

1 hari ago

Funco Tanipu Ajak Kolaborasi Semua Pihak Tangkal Radikalisme Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Republik Indonesia, Komjen. Pol. Eddy Hartono, resmi…

1 hari ago