Peristiwa

Jalan Trans Sulawesi di Kecamatan Tibawa Longsor

Situasi lokasi kejadian

PROSESNEWS.ID – Jalan Trans Sulawesi di Desa Labanu, Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo longsor, lantaran hujan yang mengguyur Wilayah tersebut cukup lama. Sabtu, (01/04/2021).

Dari laporan yang diterima Redaksi Prosesnews.id, peristiwa tersebut sekitar pukul 07.15 Wita, hingga mengakibatkan jalan menuju Gorontalo Utara dan Sulawesi Utara, macet panjang.

Dari keterangan salah satu warga sekitar yang bernama Mohamad Pakaya (28), sebelumnya ia bersama masyarakat sekitar sedang membersihkan pohon bambu yang telah tumbang di sekitar terjadinya longsor itu.

“Saya bersama warga lain tadi ada ba kase bersih pohon bambu yang tumbang di sekitar tempat terjadinya longsor itu. Tapi selang beberapa menit kemudian longsor telah terjadi di jarak beberapa meter tempat kami melakukan pembersihan pohon tumbang tersebut,”kata warga ini.

Ia menjelaskan, memang di lokasi tersebut, sering terjadi peristiwa serupa. 2 bulan lalu juga kata dia, lokasi itu mengalami longsor.

“Tidak jauh dari tempat itu juga memang pernah terjadi longsor, dan itu terjadi 2 bulan lalu,”ujarnya.

Dalam pantauan Prosesnews.id, saat ini petugas TNI-Polri berada di lokasi kejadian mengamankan situasi, sembari menunggu alat berat membersihkan lokasi.

Reporter : Agil Mamu

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

3 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

5 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

9 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

10 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

13 jam ago