PROSESNEWS.ID — Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, secara resmi melantik penjabat sementara kepala desa (Kades) di sejumlah desa yang mengalami kekosongan jabatan di Kecamatan Tibawa, Jumat (29/09/2023).
Kekosongan tersebut terjadi karena kepala desa sebelumnya ikut serta dalam kompetisi pemilihan legislatif (pileg) 2024.
“Jadi informasi yang masuk kepada kami, mereka ini ikut dalam pemilihan legislatif, untuk itu, kami mengusulkan pejabat setempat kepada bupati dan hari ini dilantik,” terang Camat Tibawa, Vivi J. Tayeb saat diwawancarai oleh sejumlah awak media.
Sebagai Camat Tibawa, Vivi berharap agar kepala desa yang baru saja dilantik dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu, mereka diharapkan mampu menengahi segala persoalan yang ada di setiap desa di wilayah Kecamatan Tibawa.
“Program-program jalan, dan bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terlebih dalam menengahi persoalan yang terjadi di desa,” tandasnya.
Adapun desa-desa yang kepala desanya baru saja dilantik sebagai penjabat sementara adalah Desa Ulobua, Desa Buhu, dan Desa Botumoputi.
Pelantikan ini diharapkan dapat menjaga kontinuitas pemerintahan desa dan memberikan kepastian kepada masyarakat selama Kepala Desa yang bersangkutan mengikuti proses pileg.
Reporter: Pian N Peda