Pemprov Gorontalo

Kegiatan PKD Gorontalo 2023, Mendorong Minat Melestarikan Budaya

PROSESNEWS.ID — Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Gorontalo menggelar Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) tingkat Provinsi Gorontalo di Atrium Citimall Gorontalo, Sabtu (4/11/2023).

Acara PKD Provinsi Gorontalo tahun 2023 tersebut turut dihadiri oleh kepala Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Wilayah XVII Sulut dan Gorontalo, Sugiharta, Kapala Dinas Dikbud Provinsi Gorontalo, Rusli Wahjudewey Nusi, Kepala UPTD Museum Gorontalo Mely Mohamad, dan juga beberapa OPD yang berada di wilayah Pemerintah Provinsi Gorontalo.

Kegiatan PKD yang diselenggarakan oleh Disdikbud Provinsi Gorontalo tersebut merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mendorong para generasi muda untuk melestarikan budaya melalui tradisi cagar budaya takbenda, seperti kegiatan Talk show, sosialisasi, bioskop keliling, serta beberapa lomba yang diikuti oleh seluruh siswa SMK/SMK yang berada di Provinsi Gorontalo.

Kepala BPK Wilayah XVII Sulut dan Gorontalo Sugiharta mengungkapkan, kegiatan PKD yang dilaksanakan saat ini dapat menambah minat serta mendorong potensi kebudayaan yang ada di Gorontalo.

“Kami dari Balai Pelestarian Kebudayaan (BPK) Wilayah XVII sangat mengapresiasi PKD yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo. Apalagi aspek-spek kebudayaan yang diangkat dan diperkenalkan dapat mendorong masyarakat untuk bisa belajar serta menjadi modal dalam melestarikan kebudayaan yang ada di Gorontalo,” ucap Sugiharta.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Disdikbud Provinsi Gorontalo Rusli Nusi, mengajak seluruh masyarakat Gorontalo untuk bisa menjaga, melestarikan serta memperkenalkan tradisi kebudayaan Gorontalo.

“Dalam melestarikan kebudayaan Gorontalo bukan hanya generasi muda saja, akan tetapi semua masyarakat memiliki peran dan tanggung jawab penuh untuk menjaga, memperkenalkan tradisi budaya yang ada di Provinsi Gorontalo,” tutur Rusli.

5 dari 19 cagar budaya yang diusulkan oleh Provinsi Gorontalo menjadi batu loncatan dan perlu diperhatikan demi memajukan kebudayaan Gorontalo.

“Kedepannya, kita akan meningkatkan lagi potensi kebudayaan serta mempromosikan kekayaan yang ada di Provinsi Gorontalo. Dan semoga tahun-tahun yang akan mendatang cagar budaya yang kita usulkan bisa diterima dan bisa memperoleh hasil yang baik,” tutup Rusli.

Reporter: Yowan Moha

Recent Posts

Pj Sekda Buteng Lakukan Pendataan Ulang Tenaga Honorer

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Memastikan keberlanjutan dan efektivitas kerja tenaga honorer, Penjabat (Pj) Bupati Buton…

3 jam ago

ASN Kota Gorontalo Wajib Seragam Islami, Sekwan Pastikan Kepatuhan

PROSESNEWS.ID - Sekwan DPRD Kota Gorontalo, NR Monoarfa, memastikan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas…

16 jam ago

DWP UNG Salurkan Sembako bagi Tenaga Kontrak dan Petugas Kampus

PROSESNEWS.ID - Bulan suci Ramadhan sebagai bulan penuh berkah dimaknai oleh Dharma Wanita Persatuan Universitas…

16 jam ago

Sekwan DPRD Kota Gorontalo Apresiasi Kegiatan Tadarusan yang Digelar Pemkot

PROSESNEWS.ID – Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Gorontalo, N.R. Monoarfa, mengapresiasi terselenggaranya kegiatan Tadarusan Al-Qur'an…

16 jam ago

Gandeng BPKP RI, Gusnar Ismail Awasi Ketat Anggaran Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail mengambil langkah tegas dalam upaya pemberantasan korupsi. Dalam pertemuannya…

17 jam ago

Gubernur Gorontalo Usulkan Perluasan Kota untuk Atasi Kepadatan Penduduk

PROSESNEWS.ID - Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail melakukan audiensi dengan Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian…

1 hari ago