PROSESNEWS.ID – Tidak henti-hentinya, Gubernur Rusli Habibie terus memaksimalkan percepatan penanganan virus corona atau covid-19 di Gorontalo.
Untuk terus lakukan langkah terbaik dalam menangani pencegahan wabah Covid-19, Gubernur Rusli kembali gelar rapat bersama Forkopimda Provinsi Gorontalo lewat Video Conference, Rabu (8/4/2020).
Dalam keterangannya, saat membuka rapat tersebut, Gubernur Rusli, meminta utamanya para Bupati/Walikota mengusulkan apapun yang perlu dibahas, terutama terkait bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) di kabupaten/kota yang telah memiliki petunjuk teknis (juknis).
Dalam rapat tersebut, Rusli juga menyentil tentang Tenaga Kerja Asing (TKA), yang berada di Perusahan Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tanjung Karang, Gorontalo Utara. Menurutnya, jika memang para TKA masih berada di Gorontalo, maka tidak masalah. Namun jika sudah diluar Gorontalo dan ingin lagi balik ke gorontalo, itu yang tidak bisa.
“Saya akan lakukan pengecekan langsung ke lokasi PLTU. Jika ada yang sudah balik ke luar negeri, maka jangan masuk lagi. Kita akan cari lagi pekerja yang memang asal Gorontalo. Ini semua untuk meminimalisir pencegahan Covid-19,” imbuhnya.
Selain rapat bersama seluruh Forkompida, rapat via video conference dilanjutkan dengan rapat bersama bupati yang ada di wilayah perbatasan yakni Bupati Buol, Wakil Bupati Gorontalo Utara, unsur forkopimda terkait dan dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Idris Rahim.
Dalam rapat tersebut, Gubernur Rusli memilih berada di rumah dinasnya didampingi Wakil Gubernur Idris Rahim, Sekretaris Daerah Darda Daraba, unsur OPD terkait, sementara para pimpinan Forkopimda berada di lokasinya masing-masing.
Dalam tayangan video conference terlihat ada Kapolda, Danrem 133 NWB, Kajati, Kakanwil Hukum dan HAM, Kepala Pengadilan Tinggi, hingga Kabinda. Dansatradar, Danlanal, para Bupati dan Walikota, unsur PLTU Tanjung Karang, serta pihak PT. PG Tolangohula, terlihat dalam video conference tersebut. (Ads)
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo telah menyelesaikan proses rekapitulasi hasil perhitungan suara…
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat…
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat…
PROSESNEWS.ID — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Irwan Hunawa, menyampaikan harapannya agar…
PROSESNEWS.ID – Pemerintah Kota Gorontalo menerima kunjungan dari Ombudsman RI perwakilan Gorontalo, Jumat (20/12/2024). Kunjungan…
PROSESNEWS.ID – Dana Insentif Fiskal (DIF) yang diterima Pemerintah Kota Gorontalo dari pemerintah pusat terbukti…