Dekab Pohuwato

Komisi III DPRD Pohuwato Sambangi Kantor Dishub Provinsi

PROSESNEWS.ID, Marisa – Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Gorontalo menerima kunjungan Komisi III DPRD Pohuwato, Kamis (2/2/2023).

Kunjungan ini membahas pembangunan penyelesaian pembangunan Bandara Pohuwato.

Sekretaris Dinas Perhubungan Alan Tri Ibrahim mengungkapkan DPRD Pohuwato ingin memastikan seluruh proses pembangunan bisa berjalan baik.

“Kunjungan ini dalam rangka memastikan proses pembangunan bandara Pohuwato, baik dari segi fasilitas hingga akses jalan menuju bandara, karena fungsi dari DPRD mengawasi proses pembangunan infrastruktur bandara Pohuwato,” kata Alan Tri Ibrahim.

Di tempat yang sama, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Pohuwato Beny menyampaikan terima kasihnya kepada Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo karena telah menerima kunjungan mereka.

“DPRD Kabupaten Pohuwato sangat mendukung langkah pemerintah terkait pembangunan bandara Pohuwato,” tutur Beny.

Beny berharap seluruh proses pembangunan bandara ini bisa berjalan tanpa kendala, agar masyarakat bisa segera menggunakan fasilitas tersebut.

“Kami dukung langkah pemerintah karena fungsi DPRD hanya mengawasi proses pembangunan, dan mudah-mudahan pembangunannya akan segera rampung tahun ini, sesuai target dari Dinas perhubungan.” tandasnya

Recent Posts

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

13 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

16 jam ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

16 jam ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

19 jam ago

Ibu-ibu Tenggela Suarakan Bantuan Sembako dan UMKM

PROSESNEWS.ID - Ibu-ibu di Desa Tenggela, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, menunjukkan kekompakan dalam mendukung pasangan…

1 hari ago

Al Habib Jindan Hadiri UNG Bersholawat, Ribuan Jamaah Penuhi Halaman Rektorat

PROSESNEWS.ID - Universitas Negeri Gorontalo (UNG) kembali menggelar acara UNG Bersholawat, di mana ribuan jemaah…

1 hari ago