Deprov Gorontalo

Komisi IV Deprov Gorontalo Bersama Kemenag Akan Perluasan Asrama Haji untuk 600 Jemaah

PROSESNEWS.ID — Dalam rangka membahas strategi mencapai target embarkasi haji penuh dengan kuota 600 jemaah, Komisi IV DRPD Provinsi Gorontalo menggelar pertemuan penting pada Senin (11/12/2023) dengan Kementerian Agama (Kemenag) Perwakilan Gorontalo, Biro Kesra, dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Gorontalo.

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo, Adnan Entengo mengatakan, salah satu aspek yang ditekankan dalam pertemuan tersebut adalah perluasan bangunan asrama haji.

“Kami membicarakan terkait perluasan asrama haji, terutama sertifikasi lahan untuk pembangunan asrama haji,” ungkap Adnan.

Adnan juga menyoroti persyaratan lainnya, seperti infrastruktur penerbangan (bandara) yang harus mampu menampung jumlah jemaah haji embarkasi penuh.

Dalam konteks anggaran, Adnan mengungkapkan, penambahan asrama haji memerlukan dana yang signifikan. Ia memperkirakan anggaran yang dibutuhkan berkisar antara 8 hingga 10 miliar rupiah.

“Alhamdulillah, sudah disepakati untuk mempercepatnya sehingga pelayanan haji pada 2024 atau seterusnya dapat maksimal,” tambahnya.

Komisi IV berharap dengan strategi ini, Gorontalo dapat memenuhi target embarkasi haji penuh, memberikan pelayanan maksimal kepada para jemaah, dan memastikan semua persyaratan terpenuhi.

Meskipun begitu, rencana ini tetap memerlukan perencanaan matang serta koordinasi yang baik dengan semua pihak terkait.

Recent Posts

Nur Laila Asal Buton Tengah Wakili Sultra di Ajang PAI Award Nasional 2024

PROSENEWS.ID, Buton Tengah - Salah satu Penyuluh Agama Islam Non PNS asal Kabupaten Buton Tengah,…

39 menit ago

Bentuk Pemimpin Muda Berkarakter, FIM Gorontalo Gelar Leadership Training

PROSESNEWS.ID, Gorontalo – Forum Indonesia Muda (FIM) Regional Gorontalo telah sukses menyelenggarakan kegiatan pelatihan Leadership…

58 menit ago

Dinas Pendidikan Gorontalo Adakan Bimtek Penyusunan Laporan Dana BOS dan BMD 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo menggelar Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Dana…

23 jam ago

Kunjungi Buteng, Tina Alam Ungkap Programnya sebagai Cagub Sultra

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Tina Nur Alam bersama rombongan siang tadi berkunjung ke Buton Tengah…

2 hari ago

Coklit Data Pemilih di Boalemo Sudah Capai 67,83%

PROSESNEWS.ID - Proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) untuk Pemilihan Kepala Daerah yang dilakukan oleh Panitia…

2 hari ago

Ketua KPU Gorontalo Turun Langsung Bersama Pantarlih Melakukan Coklit

PROSESNEWS.ID - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo (Kabgor), Roy Hamrain turun langsung bersama…

2 hari ago