PROSESNEWS.ID – Salah satu rutinitas yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Boalemo dalam mengevaluasi OPDnya ialah menggelar Kopi Pagi. Di suasana santai ini, Plt. Bupati Boalemo Anas Jusuf selalu menyampaikan poin-poin penting yang harus diperhatikan oleh seluruh OPD.
Sama halnya dengan Kopi Pagi, Senin (22/11/2021), ada beberpa hal yang ditekankan Anas, di antaranya terkait dengan PAD. Ia meminta OPD terkait untuk meningkatkan dan mengevaluasi sumber pendapatan daerah.
“Jadi sistem yang kita buat itu harus digenjot kembali. Dari mana saja PAD selama ini, karena itu sangat menentukan arah daerah kita ke depan,” ujar Anas.
Selan itu Anas juga menekankan agar e-Monev harus menjadi perhatian bersama. Sebab, e-Monev ada kaitan erat dengan pelaporan data realisasi hasil pemantauan pelaksanaan rencana pembangunan di tahun berjalan.
“Dan soal vaksinasi, target itu harus dilampaui dan jangan malu-malu untuk membuat target vaksinasi. Sebab target pemerintah daerah pada Desember vaksinasi itu mencapai 80 persen,” tukas Anas. (ads)