PROSESNEWS.ID – Menjelang debat terbuka antar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Boalemo, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boalemo mengadakan rapat Technical Meeting di Kantor KPU Boalemo pada Selasa, 22 Oktober 2024. Rapat tersebut dihadiri oleh pasangan calon, Bawaslu, aparat kepolisian, dan tim perumus.
Rapat ini bertujuan untuk membahas sejumlah tata tertib yang harus dipatuhi oleh pasangan calon dan para pendukung masing-masing selama proses debat berlangsung.
“Dalam proses ini, ada beberapa tata tertib yang perlu kita bicarakan secara bersama-sama, baik dari pihak keamanan, Bawaslu, Kesbang, kemudian paslon,” ungkap Anggota KPU Boalemo, Ali Sahap, di kantornya.
Ali juga menyebutkan bahwa selain membahas tata tertib, KPU menyepakati jumlah pendukung dari setiap pasangan calon yang diperbolehkan masuk ke area debat. Setiap pasangan calon hanya diperbolehkan membawa 50 pendukung.
“Kesepakatan terhadap pendukung yang akan masuk ke lokasi debat tetap sama seperti rapat di awal, di mana kami memperbolehkan 50 peserta dari setiap paslon untuk dapat mengikuti prosesi debat,” jelas Ali.
Debat terbuka perdana, lanjut Ali, akan digelar pada siang hari tanggal 26 Oktober 2024.
“Kami telah bersepakat bersama-sama, dan sudah diberitaacarakan, bahwa debat akan dimulai pukul 13:00 WIB di Gedung Universitas Pohuwato di Kabupaten Boalemo,” tutup Ali.
PROSESNEWS.ID - Kader Partai Demokrat dan Gerindra, Tomy dan Marten Dukalang, berada di barisan terdepan…
PROSESNEWS.ID - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo menggelar reses perdana pasca dilantik belum…
PROSESNEWS.ID - KPU Pohuwato simulasikan pemungutan dan perhitungan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo,…
PROSESNEWS.ID - Anggota KPU Provinsi Gorontalo, Roy Hamrain, membuka kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pemilih untuk Organisasi…
PROSESNEWS.ID – Anggota Bawaslu Kota Gorontalo, Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat,…
PROSESNEWS.ID - Program Makan Gratis Presiden bagi anak sekolah kembali didukung oleh Koramil 1304/Gorontalo dan…