KPU Provinsi Gorontalo

KPU Gorontalo Gelar Rakor Persiapan Penyusunan DPT dan Layanan Pemilih Pindahan

PROSESNEWS.ID – KPU Provinsi Gorontalo menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Penyusunan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Layanan Pemilih Pindahan dalam rangka Pilkada Serentak Tahun 2024. Acara ini berlangsung di Hotel Aston Gorontalo, Senin (16/09/2024), dan akan berlangsung hingga 17 September 2024.

Plt. Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Risan Pakaya, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya kerjasama yang komprehensif dengan para pemangku kepentingan guna mewujudkan data pemilih yang berkualitas di Provinsi Gorontalo. Pemutakhiran data pemilih, menurutnya, harus dilakukan secara berkelanjutan untuk memastikan akurasi dan kevalidan data.

Risan juga mengungkapkan rasa syukurnya atas apresiasi dari KPU RI terhadap pencapaian KPU Provinsi Gorontalo, yang telah meraih penghargaan sebagai provinsi pertama dengan kategori nol data pemilih ganda se-Indonesia. “Ini merupakan hasil kerja keras bersama dengan pihak eksternal terkait data pemilih, dan kita patut bangga dengan capaian ini,” ujarnya.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Bawaslu Provinsi Gorontalo, Dinas Dukcapil Provinsi Gorontalo, dan Kemenkumham Gorontalo. Selain itu, rapat ini juga dihadiri oleh peserta dari KPU Kabupaten/Kota, yang terdiri dari ketua, anggota KPU divisi perencanaan data dan informasi, kasubag, serta operator Sistem Informasi Data Pemilih (Sidalih).

Hadir pula dalam kegiatan ini anggota KPU Provinsi Gorontalo, pejabat struktural, dan pejabat fungsional dari lingkungan Sekretariat KPU Provinsi Gorontalo.

Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan persiapan penyusunan DPT dan layanan pemilih pindahan dalam Pilkada Serentak 2024 dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan data pemilih yang akurat dan mutakhir.

Recent Posts

Krismunandar Warga Boalemo Mendapat Bantuan RTLH dari Kodim 1316/BoalemoKrismunandar Warga Boalemo Mendapat Bantuan RTLH dari Kodim 1316/Boalemo

Krismunandar Warga Boalemo Mendapat Bantuan RTLH dari Kodim 1316/Boalemo

PROSESNEWS.ID – Rumah milik Krismunandar Potale, warga Desa Modelomo, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, kini tengah…

9 jam ago
UNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKNUNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKN

UNG Gelar Takziyah Hari Ke-7 untuk Mahasiswa Teknik Geologi Korban Bencana KKN

PROSESNEWS.ID – Dalam rangka mengenang serta mendoakan mahasiswa Teknik Geologi yang menjadi korban meninggal dunia…

2 hari ago
Ujian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNGUjian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNG

Ujian Masuk PTN Digelar Serentak, 5.663 Peserta SNBT Ikut Tes di UNG

PROSESNEWS.ID – Tahapan pelaksanaan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 resmi dimulai secara serentak di…

2 hari ago

MUI Gorontalo Klarifikasi Pernyataan Soal Waria: Tidak Ada Dukungan Terhadap LGBT

PROSESNEWS.ID – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Gorontalo memberikan klarifikasi resmi terkait polemik pemberitaan salah…

2 hari ago

HMS UNG Gelar Diskusi tentang Realita Sosial Kasus HIV/AIDS di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Himpunan Mahasiswa Sosiologi (HMS) Universitas Negeri Gorontalo sukses menggelar diskusi publik dengan tema…

2 hari ago

BNPT Dorong FKPT Libatkan Komunitas Lokal Cegah Radikalisme

PROSESNEWS.ID – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) dinilai sebagai garda terdepan dalam upaya pencegahan radikal…

2 hari ago