PROSESNEWS.ID – Pada hari kedua perayaan Idul Adha, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gorontalo Utara (Gorut) melaksanakan penyembelihan hewan kurban dan membagikan dagingnya kepada masyarakat di halaman kantor KPU Gorontalo Utara.
“Alhamdulillah, di hari kedua ini kami dari KPU telah melaksanakan penyembelihan hewan kurban. Tentunya daging kurban ini dibagikan kepada masyarakat, terutama yang tergolong kurang mampu,” kata Ketua KPU Gorut, Sofyan Jakfar, pada Selasa (18/06/2024).
Sofyan mengatakan, ibadah kurban dilakukan sebagai bentuk pengabdian kepada Allah SWT serta wujud solidaritas dan kepedulian terhadap sesama, terutama bagi mereka yang kurang beruntung.
Selain itu, ia menekankan, berkurban saat Idul Adha tidak hanya berarti pengorbanan materi, tetapi juga menunjukkan keikhlasan.
“Insya Allah, ini dapat membawa berkah dan manfaat bagi masyarakat yang menerimanya. Semoga hari raya Idul Adha ini menjadi ladang amal untuk kita semua,” tutupnya.
PROSESNEWS.ID – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Gorontalo resmi menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS)…
PROSESNEWS.ID – Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Gorontalo, Rudi Daenunu, secara resmi membuka…
PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo menggelar konferensi pers terkait persiapan pengawasan…
PROSESNEWS.ID - Bencana alam tidak hanya menimbulkan korban jiwa secara langsung, tetapi juga memengaruhi kualitas…
PROSESNEWS.ID - Kampanye monologis pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo, Ramli Anwar Ahmad dan…
PROSESNEWS.ID – Di penghujung tahapan kampanye Pilkada 2024, calon Wakil Gubernur Gorontalo nomor urut 4,…