Gorontalo

Lagi Pesta Miras dan Buat Keributan, 3 Warga Tilamuta Diamankan Tim Butota

3 Warga Desa Modelomo, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, diamankan Tim Butota Polres Boalemo karena lakukan keributan dibawah pengaruh minuman keras

PROSESNEWS.ID – Lagi asik mengonsumsi Minuman Keras (Miras),
3 Warga di Desa Modelomo, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, diamankan Tim Butota Polres Boalemo.

Informasi yang diperoleh awak media, masing-masing berinisial AY (21), MT (31) dan DA (19). Ketiganya digelandang ke Mapolres Boalemo, sekitar Pukul 22.00 WITA. Ahad, (31/05/2020).

Awalnya, Tim Bututo Polres Boalemo menerima informasi dari warga, bahwa sejumlah orang lagi membuat onar dengan teriak-teriak. “Lapor jo di Polisi, torang mo tunggu Polisi, torang tidak takut Polisi.”

Keributan yang diduga dipengaruhi Miras tersebut, membuat warga sekitar geram dan merasa tak nyaman. Akhirnya melaporkannya, ke Tim Butota Polres Boalemo.

Berselang beberapa menit, Tim Butota Polres Boalemo bersama anggota piket yang di pimpin Kanit SPK Bripka Adilang dan anggota piket lainnya, mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Begitu tiba di TKP, Personil langsung mengamankan ketiganya guna menghindari amukan massa yang saat itu, sedang marah dengan perbuatan para pelaku.

“Para pelaku langsung kita amankan di Polres Boalemo, untuk dilakukan interogasi kemudian diberikan pembinaan,” Ungkap Kapolres Boalemo AKBP. Ahmad Pardomuan SIK. (Majid Rahman)

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

3 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

5 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

9 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

9 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

13 jam ago