PROSESNEWS.ID – Hari ini, Selasa (28/5/24), Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Lingkar Tambang 2024 Universitas Negeri Gorontalo (UNG) telah berhasil meluncurkan Buku Profil Desa Bulangita.
Kegiatan ini melibatkan mahasiswa dari jurusan Sosiologi dan Geologi dengan bimbingan dosen pembimbing lapangan (DPL) Prof. Dr. Rauf Hatu, M.Si, Dewinta Rizky R. Hatu, S.Sos., M.Sos, dan Halid Lemba, S.Sos, M.Sc.
Kepala Desa Bulangita, Fendi Diange, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada para mahasiswa KKN.
“Terima kasih kepada mahasiswa KKN yang telah membantu kami desa untuk membuat profil desa. Mereka telah bekerja keras mengumpulkan data dari rumah ke rumah, bertemu dengan masyarakat untuk pembuatan buku ini,” ujarnya.
Peluncuran buku ini merupakan hasil kerja keras para mahasiswa KKN yang telah melakukan survei dan pengumpulan data di Desa Bulangita. Proses pengumpulan data dilakukan secara mendalam dengan tujuan untuk mendapatkan gambaran yang akurat dan komprehensif mengenai kondisi sosial, ekonomi, dan geologi desa tersebut.
Sementara itu, DPL, Dewinta Rizky juga mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan peluncuran buku ini.
“Alhamdulillah hari ini kami kelompok KKN Lingkar Tambang Desa Bulangita bisa meluncurkan Buku Profil Desa Bulangita. Kami berharap ini bisa bermanfaat untuk desa, desa bisa terbantu dalam tata kelola desanya melalui buku ini. Karena pada dasarnya, semua kebijakan desa harus berdasar pada riset data. Ini merupakan kerja keras dari mahasiswa KKN Desa Bulangita yang terdiri dari mahasiswa Sosiologi dan Geologi,” katanya.
Buku Profil Desa Bulangita ini diharapkan dapat menjadi referensi penting bagi pemerintah desa dalam mengelola dan merencanakan pembangunan desa ke depannya. Selain itu, buku ini juga diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Bulangita dalam memahami potensi dan tantangan yang ada di desa mereka.
Peluncuran buku ini menandai pencapaian penting bagi mahasiswa KKN Lingkar Tambang UNG, yang telah berkontribusi nyata dalam pengembangan dan pemberdayaan masyarakat Desa Bulangita.
PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…
PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…
PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…
PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…
PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…
PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…