PROSESNEWS.ID – Sistem E-Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diterapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara (Gorut) di lingkungan Pemkab Gorut, benar-benar terbaik.
Buktinya, Pemkab Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), datang di Kabupaten Gorut belum lama ini, hanya untuk mempelajari bagaimana manajemen, hingga pembinaan Pemkab Gorut terhadap ASN.
“Kedatangan Pemkab Bolmut itu, salah satunya ingin melihat manajemen dan pembinaan ASN Gorut yang menggunakan system E-Kinerja,” sebut Sekda Gorut, Ridwan Yasin, Selasa, (26/01/2021).
Sebelumnya, Kunjungan Kerja (Kunker) Pemkab Bolmut, diterima langsung oleh Sekda Gorut, Ridwan Yasin. Pertemuan berlangsung di Aula Tinepo Gorut, Selasa, (26/01/2021).
“Jadi, Kunker yang dilakukan Pemkab Bolmut ini, dalam rangka studi komparasi. Banyak yang yang kami bicarakan bersama,” ungkap Ridwan, usai menerima Kunker tersebut.
Panglima ASN Gorut ini menuturkan, Kunker tersebut, juga semata-mata untuk mempererat hubungan silaturahmi. Sebab, hubungan emosional antara Gorut dan Bolmut, memang sudah lama terbangun.
“Alhamdulillah, melalui pertemuan ini, banyak hal pula yang kami dapat dari Pemkab Bolmut. Tentu, kami sangat senang atas kunjungan tersebut,” pungkas Ridwan Yasin. (Ads)
Reporter : Sudin Lamadju