PROSESNEWS.ID – Walikota Gorontalo Marten Taha Apresiasi Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Gorontalo Jusmiyati Kyai Demak. Pasalnya, dalam kurun waktu 5 tahun kiprah pramuka di Kota Gorontalo sangat baik.
“Berbagai kegiatan dilaksanakan dan diikuti baik dari skala Nasional maupun skala daerah, ini menunjukkan bahwa pramuka di Kota Gorontalo semakin maju,” ungkap Marten pada Musyawarah Cabang VI Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Gorontalo, bertempat di BLY Walikota Gorontalo, Senin (03/01/2022).
Marten menyatakan, kiprah gerakan pramuka harus terus berkelanjutan dan berkesinambungan. Serta harus dapat memberikan kontribusi dalam kemajuan masyarakat disekitarnya.
“Ini harus ditopang oleh kepemimpinan dan kepengurusan gerakan pramuka, agar lebih baik lagi,” katanya.
Melalui Musyawarah tersebut, Lanjut Marten, harus bisa melahirkan pemimpin dan pengurus yang kreatif lagi. Menurutnya, kepengurusan bukan hanya sekedar dibentuk, tetapi bagaimana seluruh komponen pengurus mampu menunjukkan kontribusi.
“Saya berharap, kepengurusan yang baru nanti akan membawa gerakan pramuka Kota Gorontalo ke arah yang lebih baik, maju dan mengembangkan segala potensi,” ujarnya.
Reporter : Reza Saad