Pemkot Gorontalo

Marten Taha Berpesan kepada Jamaah Haji untuk Melaksanakan Ibadah dengan Kesungguhan

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha melakukan foto bersama para jamaah haji di Aula di Aula Bandayo Lo Yiladia (BLY) Kantor Wali Kota Gorontalo, Kamis (01/06/23).

PROSESNEWS.ID – Dalam acara Doa Pemberangkatan Jamaah Haji, Wali Kota Gorontalo, Marten Taha mengingatkan para jamaah untuk melaksanakan ibadah dengan rajin, ikhlas, dan khusyuk.

“Hilangkan segala perasaan, pikiran dan perbuatan yang mengurangi nilai kesempurnaan ibadah haji,” tutur Marten dalam sambutanya di Aula Bandayo Lo Yiladia (BLY) Kantor Wali Kota Gorontalo, Kamis (01/06/23).

Marten Taha juga menegaskan bahwa para jamaah haji merupakan duta bangsa. Oleh karena itu, ia mengimbau para jamaah untuk menjunjung tinggi martabat bangsa dengan bertingkah laku yang sopan, tertib, berlapang dada serta menunjukkan sikap sebagai pribadi-pribadi muslim yang baik.

Selain itu, Wali Kota Gorontalo juga berpesan kepada para jamaah untuk banyak berdoa di tempat-tempat yang mustajab, memohon kepada Allah subhanahu wa ta’ala agar seluruh ibadah yang dilaksanakan mendapatkan ridho-Nya.

Sebab, ia meyakini bahwa dengan berdoa dan memohon kepada Allah, segala urusan akan menjadi lebih lancar dan diberkahi.

“Perbanyak berdoa di tempat-tempat yang mustajab bermohon agar Allah meridhoi seluruh ibadah yang dilaksanakan,” tutur Marten.

Acara doa pemberangkatan jamaah haji ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat bagi para jamaah untuk melaksanakan ibadah haji dengan penuh keikhlasan dan kesungguhan.

Reporter: Zulkaranen

Recent Posts

Nur Laila Asal Buton Tengah Wakili Sultra di Ajang PAI Award Nasional 2024

PROSENEWS.ID, Buton Tengah - Salah satu Penyuluh Agama Islam Non PNS asal Kabupaten Buton Tengah,…

22 menit ago

Bentuk Pemimpin Muda Berkarakter, FIM Gorontalo Gelar Leadership Training

PROSESNEWS.ID, Gorontalo – Forum Indonesia Muda (FIM) Regional Gorontalo telah sukses menyelenggarakan kegiatan pelatihan Leadership…

42 menit ago

Dinas Pendidikan Gorontalo Adakan Bimtek Penyusunan Laporan Dana BOS dan BMD 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo menggelar Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Dana…

22 jam ago

Kunjungi Buteng, Tina Alam Ungkap Programnya sebagai Cagub Sultra

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Tina Nur Alam bersama rombongan siang tadi berkunjung ke Buton Tengah…

2 hari ago

Coklit Data Pemilih di Boalemo Sudah Capai 67,83%

PROSESNEWS.ID - Proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) untuk Pemilihan Kepala Daerah yang dilakukan oleh Panitia…

2 hari ago

Ketua KPU Gorontalo Turun Langsung Bersama Pantarlih Melakukan Coklit

PROSESNEWS.ID - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo (Kabgor), Roy Hamrain turun langsung bersama…

2 hari ago