PROSESNEWS.ID – Tim gabungan yang terdiri dari Polres Pohuwato, Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP dan BNPB, lakukan penyekatan di Wilayah perbatasan Kabupaten Pohuwato dan Boalemo.
Dari pantauan langsung awak media ini, setiap kendaraan yang hendak masuk menuju Kabupaten Pohuwato, dicegat petugas, lalu dilakukan pemeriksaan. Mulai dari pengecekan suhu tubuh oleh tenaga kesehatan, pemeriksaan surat kesehatan, bahkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
Pemeriksaan KTP sendiri, jika pengemudi kedapatan hanya menunjukkan KTP bukan asal dari Provinsi Gorontalo, maka langsung diminta putar balik oleh petugas. Itu sebagaimana dikatakan Aiptu Iwan Pateda, selaku petugas di Perbatasan tersebut.
“Kalau KTP-nya misalkan asal dari Sulawesi Utara atau Sulteng, atau dari luar Daerah Pohuwato lainnya, langsung kami minta putar balik,”kata Iwan, saat diwawancarai Prosesnews.id di Posko penjagaan. Kamis, (06/05/2021).
“Tapi kalau yang dari Pohuwato ke Gorontalo tidak jadi masalah,”jelasnya.
Di sisi lain tambah Iwan, pihaknya memberikan toleransi bagi kendaraan yang membawa barang Logistik.
“Kecuali mungkin masalah Logistik, kaya kendaraan yang membawa beras, ikan, tomat, ikan, demi kebutuhan masyarakat masih bisa ditoleransi,”katanya.
Terpisah, Kepala Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Pohuwato, Ramon Abdjul, membenarkan hal tersebut. Pihaknya melarang warga yang identitasnya di luar dari Provinsi Gorontalo, masuk ke Pohuwato.
“Iya, yang bisa masuk KTP Provinsi Gorontalo. Namun harus melalui pemeriksaan petugas seperti cek suhu badan dan KTP,”jelas Ramon.
Penjagaan pos perbatasan antar dua Kabupaten itu sendiri, mulai dilakukan dari pagi hari Pukul 08.00 Wita. Penjagaan berlangsung 1×24 jam, hingga 17 Mei 2021 mendatang.
Reporter : Iskandar Badu
PROSESNEWS.ID – Satuan Reserse Kriminal Polresta Gorontalo Kota kembali mengungkap kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang…
PROSESNEWS.ID – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, stok dan harga bahan pangan…
PROSESNEWS.ID - Plt. Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Gorontalo Yosef P. Koton mewakili Pj.…
PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Syafrudin Lamusu berkomitmen untuk meningkatkan keterbukaan informasi…
PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin, menghadiri acara penyerahan secara digital Daftar Isian…
PROSESNEWS.ID - Kementerian Ekononi Kreatif (Kemenekraf) RI bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) meneken Surat Keputusan…