Headline

Mencuri Kacang, Feri Ditangkap Polisi

Pelaku pencurian kacang tanah sementara di periksa penyidik Polsek Limboto, Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hanya tinggal pasrah. Warga Desa Pilolalenga, Kecamatan Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo dengan inisial FT alias Feri, tidak berkutik lagi dijemput dan tahan anggota Polsek Limboto, Gorontalo. Setelah dilaporkan mencuri kacang tanah sebanyak 2 kilo.

Pasalnya, aksinya terbongkar setelah dilaporkan Tarmizi Rahman yang mengeluhkan kacang tanah miliknya yang tersimpan dalam gudang diduga di curi Feri. Merasa keberatan, terlapor pun mendatangi Polsek Limboto, untuk mengadukan pencurian yang dialaminya.

Seperti dilansir gopos.id, aksi Feri tersebut berlangsung pada 30 Juni 2020. Bukan hanya sekilo atau dua kilo. Kacang yang dicuri Feri sebanyak 3 karung. Bila dirupiahkan nilainya keselurahan mencapai Rp4,5 juta.


Kapolres Gorontalo AKBP Ade Permana, S.I.K., M.H melalui Kasat Reskrim AKP Muh. Kukuh Islami, menjelaskan dugaan pencurian yang dilakukan FT terekam oleh kamera pengintai (CCTV) milik korban. Berbekal rekaman kamera pengintai, korban mengadukan peristiwa pencurian tersebut ke Polisi.

“Tim Pandawa Sat Reskrim Polres Gorontalo menciduk terduga pelaku di kediamannya di Desa Pilolalenga, Kecamatan Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo,” terang Kukuh Islami.

Akibat dari perbuatannnya, Feri yang telah ditetapkan sebagai tersangka dijerat dengan pasal 362 Jo Pasal 64 ayat (1) KUHP. (**)

Recent Posts

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

19 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

22 jam ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

22 jam ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

1 hari ago

Ibu-ibu Tenggela Suarakan Bantuan Sembako dan UMKM

PROSESNEWS.ID - Ibu-ibu di Desa Tenggela, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, menunjukkan kekompakan dalam mendukung pasangan…

1 hari ago

Al Habib Jindan Hadiri UNG Bersholawat, Ribuan Jamaah Penuhi Halaman Rektorat

PROSESNEWS.ID - Universitas Negeri Gorontalo (UNG) kembali menggelar acara UNG Bersholawat, di mana ribuan jemaah…

1 hari ago