Ekonomi

Menjelang Tahun Baru 2024, Harga Bahan Pokok Terus Melambung

PROSESNEWS.ID — Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, Pasar Sentral Ismu Kecamatan Tibawa mengalami lonjakan harga bahan pokok, khususnya tomat dan cabai merah.

Sesuai hasil pemantauan tim Prosesnews.id pada Minggu (17/12/2023), harga tomat mencapai Rp25.000 per kilogram, naik dua kali lipat dari bulan November awal yang masih seharga Rp10.000 per kilogram.

Ismet, seorang pedagang tomat mengungkapkan, peningkatan harga tersebut disebabkan oleh berkurangnya stok tomat, baik tomat lokal maupun dari luar daerah.

“Stok yang semakin menipis menjadi faktor utama kenaikan harga tomat,” ujar Ismet.

Ia menambahkan, saat ini petani masih dalam proses penanaman kembali, dan ini mungkin akan memberikan harapan turunnya harga pada tahun 2024 mendatang.

Selain tomat, harga cabai merah juga ikut meroket, mencapai Rp150.000 per kilogram. Sementara itu, cabai keriting dijual dengan harga Rp80.000 per kilogram.

Berikut adalah beberapa perubahan harga bahan pokok lainnya menjelang tahun baru:

  1. Bawang Merah: Rp32.000 per kilogram.
  2. Bawang Putih: Rp38.000 per kilogram.
  3. Wortel dan Kentang: Rp23.000 per kilogram.
  4. Minyak Kelapa ukuran botol besar: Rp21.000.
  5. Minyak Kelapa ukuran kecil: Rp10.000.
  6. Telur ukuran kecil: Rp50.000 per bak.
  7. Telur ukuran besar: Rp56.000 per bak.
  8. Batang Bawang: Rp5.000 per ikat kecil.

Kenaikan harga bahan pokok ini memberikan tantangan tersendiri bagi masyarakat, terutama di tengah suasana meriah menyambut akhir tahun.

Pemerintah setempat diharapkan dapat mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok selama periode ini.

Reporter: Pian N Peda

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

11 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

11 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

12 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

12 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

15 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

17 jam ago