DPRD Kota Gorontalo

Mucksin Brekat Sebut Pilkada Bukan Soal Asal-Usul, Tapi Dukungan Publik

PROSESNEWS.ID – Dalam menyikapi proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada bulan November mendatang, beragam spekulasi mulai mencuat di tengah masyarakat.

Salah satu perdebatan yang muncul adalah tentang apakah seorang pemimpin harus berasal dari Gorontalo secara asli atau tidak.

Mucksin Brekat, Anggota DPRD Kota Gorontalo, memberikan tanggapan menarik terkait hal ini. Menurutnya, tidak ada batasan yang jelas terkait dengan asal-usul calon Kepala Daerah. Ini berarti siapapun, termasuk mereka yang bukan berasal dari Gorontalo dapat mencalonkan diri.

“Dalam peraturan, tidak ada ketentuan yang mengatur hal tersebut. Sebagai contoh, kita lihat Jokowi. Meskipun berdomisili di Solo, beliau maju sebagai Gubernur Jakarta dan berhasil terpilih,” ungkap Mucksin pada hari Minggu (05/05/2024).

Mucksin juga menambahkan, politisi Nasdem asal Gorontalo, Hamim Pou, telah mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif (Caleg) di Provinsi Sulawesi Utara. Hal ini menunjukkan fenomena tersebut bukanlah hal yang aneh.

Namun, Mucksin menekankan, yang terpenting dalam proses pencalonan adalah dukungan dari masyarakat. Menurutnya, jika seorang figur mendapat dukungan luas dari masyarakat, maka pencalonannya menjadi sah.

“Setiap orang memiliki hak untuk mencalonkan diri di mana pun, selama mereka memiliki dukungan yang kuat dari masyarakat. Yang penting, ada basis pendukung yang solid,” tandasnya.

Reporter: Pian N Peda

 

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

7 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

12 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago