Pemprov Gorontalo

Pastikan Layanan Kesehatan, Dikes Provinsi Gorontalo Lakukan Evaluasi

PROSESNEWS.ID – Memastikan layanan kesehatan yang diberikan fasilitas kesehatan tingkat pertama, di kabupaten/kota berjalan secara maksimal, Seksi Pelayanan Kesehatan Primer & Tradisional Dikes Provinsi Gorontalo melakukan evaluasi.

Evaluasi ini juga dilakukan dengan monitoring dan evaluasi fasilitas kesehatan serta, peningkatan mutu akreditas di fasilitas kesehatan tingkat primer, dan kesehatan tradisional, Kamis (6/2/2020).

Plt. Kadis Kesehatan Provinsi Gorontalo Misranda Nalole mengatakan, evaluasi agar layanan kesehatan berjalan secara maksimal, dengan mengedepankan upaya peningkatan mutu. Menurutnya, pembinaan puskesmas merupakan tanggung jawab Pemerintah Daerah baik Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

“Selama ini banyak upaya dilakukan, dalam memperbaiki dan memantapkan pelaksanaan pembinaan puskesmas mulai dari penerbitan NSPK, juga pengalokasian dana untuk pelatihan dan peningkatan kemampuan teknis bagi petugas puskesmas dalam melaksanakan manajemen Puskesmas serta dukungan lainnya,” ungkap Misranda.

Dia juga mengingatkan, peran Dikes Provinsi Gorontalo yaitu untuk memonitor pelaksanaan program pelayanan kesehatan yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.

“Seperti, evaluasi, supervisi, bimbingan teknis maupun pada kegiatan pertemuan yang dilaksanakan secara periodik,” tambahnya.

Terakhir, dirinya berharap puskesmas diseluruh wilayah Provinsi Gorontalo terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. (Ads)

Recent Posts

Kartu SAKTI Perpusnas Upaya Mempermudah Akses Layanan Literasi Digital Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Kehadiran Satu Kartu Terintegrasi (SAKTI) yang merupakan kartu keanggotaan inisiasi dari Perpustakaan Nasional…

12 menit ago

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

19 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

22 jam ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

22 jam ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

1 hari ago

Ibu-ibu Tenggela Suarakan Bantuan Sembako dan UMKM

PROSESNEWS.ID - Ibu-ibu di Desa Tenggela, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, menunjukkan kekompakan dalam mendukung pasangan…

1 hari ago