Pemda Boalemo

Pelabuhan Tilamuta Jadi Pusat Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus

PROSESNEWS.ID – Pemerintah Daerah Boalemo bersama Universitas Negeri Gorontalo menggelar Focus Group Discussion di Hotel Dumhil Kota Gorontalo terkait kawasan ekonomi khusus (KEK) Teluk Tomini dan Maluku Utara, dan Pelabuhan Tilamuta berpotensi besar menjadi pusat pengembangan KEK kedepan.

Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas Bupati Boalemo Ir. Anas Jusuf, M.Si., dihadapan peserta FGD mengenai KEK Teluk Tomini. Selain itu, Bupati berterima kasih kepada Rektor Universitas Negeri Gorontalo yang telah mengundang khusus pemerintah daerah dalam rangka membahas pengembangan kawasan ekonomi khusus (KEK) di teluk Tomini dan Maluku Utara, Rabu (27/10/2021).

Harapannya dalam diskusi nanti, dapat memberikan masukan dan saran bagaimana Kabupaten Boalemo menjadi pusat Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus di Teluk Tomini dan Maluku Utara.

Selain itu kata Anas Jusuf, pelabuhan tilamuta saat ini akan segera di kembangkan, dan mengapa pelabuhan kami seriusi dan focus, karena dilihat secara historis pelabuhan tilamuta memang sudah lama dan stategis.

“Dulu, sebelum pelabuhan anggrek ada, pelabuhan di Gorontalo itu hanya dua yaitu pelabuhan kota Gorontalo dan Pelabuhan Tilamuta. Pelabuhan ini sangat potensial di kawasan teluk Tomoni, sebab bisa menjangkau keseluruh daerah-daerah, serta sebagai pendukung terhadap pengembangan KEK Teluk Tomini dan Maluku Utara” ungkap Anas Jusuf.

Kemudian Rektor Universitas Negeri Gorontalo Dr. Ir. Eduart Wolok, ST., MT., IPd., menyampaikan Kawasan Ekonomi Khusus yang kita bangun saat ini, ditujuhkan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi desa. Dan ini terwujud, apabila pemerintah daerah benar-benar menunjukan sportingnya. Teluk Tomini ini merupakan teluk yang terbesar di Indonesia.

Dalam pengembangan KEK kata Eduart Wolok, Kabupaten Boalemo sangat strategis sebagai pusat Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus di teluk Tomini, apalagi di dukung adanya Pelabuhan Tilamuta.

Dalam FGD pengembangan KEK Teluk Tomini, turut di hadiri Sekretaris Daerah Dr. Sherman Moridu, S.Pd., MM., Asisten II Fatlina Podungge, S.Pd., M.Si., Asisten III Rahmat Biya, SKM., MM., Dekan Fakultas Ekonomi Amir Arham, Pimpinan OPD terkait dan jajaran Universitas Negeri Gorontalo.

Recent Posts

Atlet Sepak Takraw UNG, Sukses Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Jelki Ladada, atlet sepak takraw dari Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berhasil mengukir prestasi…

7 jam ago

Sidak HP ASN Pemkab Gorontalo untuk Antisipasi Aktivitas Judol dan Pinjol

PROSESNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Gorontalo, melalui Asisten Administrasi Umum, Haris Tome yang didampingi oleh Kepala…

12 jam ago

Hendra Prioritaskan Penataan Pemerintah dan Kemasyarakatan Jika Terpilih Bupati

PROSESNEWS.ID — Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Hendra Hemeto, menegaskan komitmennya untuk memprioritaskan…

1 hari ago

Masyarakat Pulubala Antusias Menyambut Serah Terima Sumur Bor

PROSESNEWS.ID - Masyarakat Desa Pongongaila, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo, sangat antusias menyambut serah terima sumur…

1 hari ago

Tahun Baru Islam, Nelson Harap Jamaah Haji Ambil Peran dalam Sosial Kemasyarakatan

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan, tahun baru Islam menjadi spirit baru dalam meningkatkan…

2 hari ago

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

3 hari ago