Gorontalo

Pembentukan Sistem Imun Tubuh, ini 4 Kandungan Vaksin COVID-19

vaksin ilustrasi

PROSESNEWS.ID – Berbagai cara dilakukan Indonesia untuk mencegah adanya penyebaran virus corona atau COVID-19. Mulai dari menerapkan kebijakan tetap di rumah, PSBB, hingga pengadaan vaksin COVID- 19. Bahkan, Indonesia juga telah mengimpor vaksin COVID-19 produksi Sinovic dari Tiongkok sebanyak 1,2 juta dosis.

Vaksin COVID-19 yang telah tiba di Indonesia akan segera disalurkan kepada masyarakat guna mencegah kembali adanya penyebaran COVID-19. Proses penyaluran vaksin COVID-19 ini dilakukan secara ketat hal ini dikarenakan agar keamanan dan efektivitasnya terjamin.

Selain itu, vaksin ini juga disebut-sebut mampu memicu pembentukan sistem imun dalam tubuh. Namun, meski disebut mampu memicu adanya pembentukan sistem imun dalam tubuh, kandungan yang terdapat dalam vaksin pun sangat penting. Secara umum, vaksin sendiri terdiri dari empat kandung yang bisa memproses adanya pembentukan imun tubuh.

Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @kemenkes_ri, Jumat(18/12/2020) berikut ini beberapa kandungan vaksin yang bisa memicu pembentukan sistem imun dalam tubuh.

Kandungan vaksin:

1. Antigen

Antigen merupakan virus ataupun bakteri yang telah dibunuh atau dilemahkan yang berada dalam vaksin. Virus ataupun bakteri tersebut berfungsi untuk melatih tubuh untuk mengendalikan serta melawan penyakit yang terkena di masa datang.

2. Adjuvant

Adjuvant merupakan sebuah substansi yang membantu untuk memperkuat respons imun tubuh terhadap antigen.

3. Pengawet

Penyawet dalam vaksin diperlukan untuk memastikan vaksin tersebut tetap efektif.

4. Stabilisator

Stabilisator dalam vaksin berguna untuk mellindungi vaksin selama proses penyimpanan dan pendistribusian. Hal ini agar kandungan dalam vaksin tetap terjaga dan bisa berfungsi secara efektif.

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita – Prosesnews.id

Recent Posts

Modus Baru Perdagangan Orang, Korban Ditipu Lewat FB

PROSESNEWS.ID – Satuan Reserse Kriminal Polresta Gorontalo Kota kembali mengungkap kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang…

10 jam ago

Jelang Nataru, Harga Pangan di Limboto Masih Stabil

PROSESNEWS.ID – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, stok dan harga bahan pangan…

11 jam ago

Yosef Koton Ajak Wisudawan UMGO Berkontribusi Bagi Masyarakat Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Plt. Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Gorontalo Yosef P. Koton mewakili Pj.…

2 hari ago

Monitoring Evaluasi Keterbukaan Informasi Dorong Perbaikan Layanan di Boalemo

PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Syafrudin Lamusu berkomitmen untuk meningkatkan keterbukaan informasi…

2 hari ago

Gubernur Gorontalo Fokus Pastikan Penggunaan APBN 2025 Tepat Sasaran

PROSESNEWS.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin, menghadiri acara penyerahan secara digital Daftar Isian…

2 hari ago

Ekonomi Kreatif Jadi Prioritas, Pemprov Gorontalo Diminta Bentuk Lembaga Khusus

PROSESNEWS.ID - Kementerian Ekononi Kreatif (Kemenekraf) RI bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) meneken Surat Keputusan…

2 hari ago