PROSESNEWS.ID – Penghargaan Swasti Saba Wiwerda menjadi salah satu target Pemerintah Kabupaten Bone Bolango (Pemkab Bonebol) pada tahun 2021.
Hal ini terungkap dalam rapat Forum Kabupaten Kota Sehat (KKS) Kabupaten Bone Bolango tahun 2021, di RM. Miranti Indah, Kecamatan Tilongkabila.
Rapat tersebut sekaligus memilih kepengurusan baru Forum KKS Bone Bolango dengan nahkoda barunya Ketua Umum KKS Bone Bolango masa bhakti 2021-2023, Lolly Junus, yang juga anggota DPRD Provinsi Gorontalo dan Ketua TP. PKK Kabupaten Bone Bolango.
Lolly menuturkan pada tahun 2021 ini, Forum KKS Bonebol bersama-sama dengan pemerintah daerah menargetkan bisa meraih piagam penghargaan Swasti Saba Wiwerda.
“Untuk meraih penghargaan tersebut, terpenting adalah diperlukan kerja sama dengan saling membantu dan mendukung pelaksanaan Kabupaten Bone Bolango ini yang bersih, aman, nyaman dan sehat bagi warganya,” tuturLolly Junus.
Lolly mengatakan Bupati BonebolHamim Pou sendiri, telah menargetkan untuk kabupaten bonebol sendiri harus dapat penghargaan Swasti Saba Wiwierda tahun 2021 ini.
Walaupun agak berat syaratnya, karena disesuaikan dengan keadaan saat ini, yaitu pandemi Covid-19.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Bone Bolango dr. Meyrin Kadir yang diwakili Kabid Binkesmas Roos Panai, mengungkapkan tantangan untuk penilaian Swasti Saba Wiwerda adalah desa yang sudah Open Defecation Free (ODF) harus mencapai 80%.
“Olehnya itu, kita harus bergerak melalui Kader Desa, Dasa Wisma, Kader Remaja yang akan kita bina melalui Posyandu Remaja,” pungkasnya
Reporter : Abd Kadir Djauhari
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat…
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat…
PROSESNEWS.ID — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Irwan Hunawa, menyampaikan harapannya agar…
PROSESNEWS.ID – Pemerintah Kota Gorontalo menerima kunjungan dari Ombudsman RI perwakilan Gorontalo, Jumat (20/12/2024). Kunjungan…
PROSESNEWS.ID – Dana Insentif Fiskal (DIF) yang diterima Pemerintah Kota Gorontalo dari pemerintah pusat terbukti…
PROSESNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait Sistem Informasi…