Pemprov Gorontalo

Pemprov Gorontalo Prioritas APBD-P 2020 Untuk Penanganan Covid-19

Wagub Gorontalo H. Idris Rahim (kiri) menyerahkan naskah Ranperda dan Nota Keuangan Perubahan APBD Provinsi Gorontalo tahun anggaran 2020 kepada Ketua DPRD Provinsi Gorontalo pada Rapat Paripurna Pembicaraan Tingkat I Ranperda Perubahan APBD, Senin (24/8/2020). (Foto : Fikri – Humas)

PROSESNEWS.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo akan memprioritaskan penggunaan dana APBD Perubahan tahun anggaran 2020 salah satunya untuk penanganan Covid-19.

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Gorontalo H. Idris Rahim pada Rapat Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo dalam rangka pembicaraan tingkat I terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan APBD Provinsi Gorontalo Tahun Anggaran 2020, Senin (24/8/2020).

“Prioritas penggunaan dana APBD Perubahan tahun anggaran 2020 untuk adaptasi kebiasaan baru, produktif dan aman Covid-19, serta menggalakkan protokol kesehatan berupa penggunaan masker, cuci tangan, jaga jarak, dan menghindari kerumunan,” kata Wagub Idris Rahim.

Selain sektor kesehatan, Idris menuturkan, penggunaan dana APBD-P 2020 juga akan dimanfaatkan untuk pemulihan perekonomian dan optimalisasi Jaring Pengaman Sosial, kesiapsiagaan kebakaran hutan dan lahan, serta pembinaan Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP).

Lebih lanjut Idris menambahkan, perubahan dasar pendapatan, belanja dan pembiayaan daerah berdasarkan nota kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA- PPAS) APBD-P Provinsi Gorontalo tahun anggaran 2020. Dalam nota kesepakatan yang telah ditandatangani oleh Gubernur Rusli Habibie dan Ketua DPRD Provinsi Gorontalo beberapa waktu lalu, terjadi defisit anggaran di mana pendapatan berjumlah Rp1,79 triliun dan belanja sebesar RpRp1,84 triliun.

“Terjadi defisit, tetapi bisa ditutupi dengan silfa tahun anggaran 2019 berjumlah Rp62,73 miliar,” tandas Idris. (Ads)

Recent Posts

Target Partisipasi Pemilih 100%, KPU Boalemo Sosialisasi Pilkada di Desa Terpencil

PROSESNEWS.ID - Menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024,…

19 jam ago

Satu Puskesmas Satu Dokter, Masyarakat Telaga Sambut Bahagia Program Hendra-Wasito

PROSESNEWS.ID - Kampanye pasangan calon bupati dan wakil bupati Hendra Hemeto dan Warsito Sumawiyino (Dewa)…

22 jam ago

Rakor KPU Pohuwato Bahas Kampanye Paslon

PROSESNEWS.ID - Pada Rabu (16/10/2024) malam, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato mengadakan rapat koordinasi…

22 jam ago

RAMAH Berkomitmen Ciptakan 1.000 Pengusaha Baru di Kota Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo nomor urut 2, Mohamad Ramli Anwar…

1 hari ago

Ibu-ibu Tenggela Suarakan Bantuan Sembako dan UMKM

PROSESNEWS.ID - Ibu-ibu di Desa Tenggela, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, menunjukkan kekompakan dalam mendukung pasangan…

1 hari ago

Al Habib Jindan Hadiri UNG Bersholawat, Ribuan Jamaah Penuhi Halaman Rektorat

PROSESNEWS.ID - Universitas Negeri Gorontalo (UNG) kembali menggelar acara UNG Bersholawat, di mana ribuan jemaah…

1 hari ago