PROSESNEWS.ID, BUTON TENGAH – Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) Muhammad Yusup, kembali melakukan pengukuhan, pelantikan dan pengambilan sumpah Pejabat Pimpinanan Tinggi Pratama lingkup Pemkab Buteng sebanyak 11 orang. Hal ini sebagaimana termuat dalam putusan Bupati Nomor 278 dan Nomor 279 tahun 2023.
Pengukuhan, pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut merupakan kali ketiga dilakukan Muhammad Yusup, setelah sebelumnya sebanyak 80 orang dilantik pada bulan Oktober dan November 2022.
Disebutkan pula, bahwa pengukuhan yang bertempat diaula Sekretariat daerah tersebut dengan tetap memperhatikan surat Mendagri Nomor 100.2.2.6/1003/SG tanggal 17 Februari tahun 2023 perihal persetujuan pengangkatan dan pelantikan pejabat tinggi pratama serta surat KASN Nomor B 4631/JP/00.0.1./12/2022 tanggal 30 Desember perihal rekomendasi perubahan hasil uji kopetensi dalam rangka rotasi mutasi JPTP lingkup Pemkab Buteng.
Muhammad Yusup, dalam sambutannya mengatakan kalau pengukuhan maupun pelantikan tersebut merupakan hasil uji kesesuaian jabatan yang dilakukan beberapa bulan lalu demi hidupnya organisasi pemerintahan dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kepegawaian.
“Tidak dilakukan semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan. Melainkan lebih diutamakan untuk dilakukan pembenahan dalam rangka peningkatan kinerja dan pelayanan publik,” kata Pj Bupati Muhammad Yusup, Jumat (24/02/2023).
Olehnya itu, bagi pejabat yang baru dilantik, Yusup meminta agar sesegera mungkin melakukan pembenahan dan pemantapan organisasi serta meningkatkan kinerja.
Jika tidak dilaksanakan, Yusup mengancam akan mengevaluasi kinerja setiap organisasi.
“Tidak menutup kemungkinan kita akan evaluasi lagi. Jadi perlu diketahui bahwa jabatan ini hanya pendelegasian kewenangan dan Bapak/Ibu harus mampu mencapai target itu,” jelas Yusup
Berikut nama-nama pejabat yang dikukuhkan, dilantik dan diambil sumpahnya:
Reporter: Win
PROSESNEWS.ID – Kota Gorontalo saat ini tengah berbenah untuk menjadi kota yang lebih maju, sejahtera,…
PROSESNEWS.ID – Dua anggota KPU Provinsi Gorontalo, Risan Pakaya dan Roy Hamrain, resmi dilantik sebagai…
PROSESNEWS.ID – Dalam rangka meningkatkan partisipasi pemilih perempuan pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati…
PROSESNEWS.ID – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2024, Komisi Pemilihan…
PROSESNEWS.ID – Calon Gubernur Gorontalo, Tonny Uloli, yang berpasangan dengan calon Wakil Gubernur Marten Taha,…
PROSESNEWS.ID – Idah Syahidah RH, satu-satunya perempuan kandidat pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo,…