Daerah

Plt Bupati Boalemo Prihatin atas Kebakaran Barak Pabrik Gula PT.PG Tolangohula

Satu Unit Barak milik Pabrik Gula PT. PG Tolangohula yang ludes dilalap api. (Foto : Istimewa)

PROSESNEWS.ID – Sebuah barak pekerja milik pabrik gula PT.PG Tolangohula, di Desa Diloato, Kecamatan Paguyaman, Kabupaten Boalemo, ludes dilalap api, Selasa, (06/07/2021).

Peristiwa yang terjadi sekitar Pukul 17.15 Wita itu, membakar sejumlah barang-barang berharga milik para penebang tebu, bahkan sejumlah kenderaan yang berada di lokasi ikut terbakar pada peristiwa nahas itu.

Selain satu buah truk, sejumlah kenderan motor yang terparkir di halaman Barak ini, ludes terbakar lantaran amukan si jago merah. Belum diketahui persis, sumber api berasal dari mana. Dugaan sementara berasal dari kompor yang menggunakan bahan bakar tabung gas elpiji.

Saat peristiwa, para penghuni sedang bekerja. Begitu mengetahui kebakaran, semua langsung bergegas menuju lokasi berupaya untuk memadamkan nyala api dengan alat seadanya.

Selang beberapa menit, juga mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) milik PT. PG Tolangohula tiba di lokasi dibantu Tim Damkar Pemda Boalemo. Namun sayang, kobaran api terus membesar, sehingga sulit dipadamkan.

Dokumentasi kebakaran

“Iya, benar kebakaran satu unit barak penebang. Infonya dari kompor yang lupa dimatikan,”kata Plt Bupati Boalemo Anas Jusuf, ketika dikonfirmasi awak Prosesnews.id, Selasa, (06/07/2021).

Mantan Manager Harvesting PT. PG Tolangohula ini mengaku prihatin atas berbagai peristiwa kebakaran yang terjadi di Boalemo belakangan ini, termasuk yang menimpa pihak pabrik gula tersebut.

“Saya kaget juga begitu dapat kabar. Karena lalu saya bertugas di sana selaku orang yang membawahi pengawasan barak di Diloato. Kalau dulu namanya barak mutiara,”kenang Plt Bupati Boalemo.

“Semoga ada hikmah di balik peristiwa ini. Saya juga tadi sudah terhubung dengan pihak PT.PG Tolangohula,”ujarnya.

Plt Kepala Daerah, berpesan kepada semua pihak, khususnya warga Boalemo, agar terus berhati-hati atas berbagai musibah yang kapan saja bisa terjadi.

“Tolong waspadai musibah kebakaran dan musibah lainnya seperti pohon tumbang. Kalau kebakaran sendiri, paling banyak korsleting, Untuk itu, saya mengimbau, agar rutin memeriksa sambungan kabel-kabel rumah masing-masing,”pungkasnya.

Penulis : Abdul Majid Rahman

Recent Posts

Mahasiswa UNG, Silvana Lamanda Raih Emas di Asean University Games 2024

PROSESNEWS.ID – Mahasiswi Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, Silvana…

4 jam ago

Verifak Bapaslon Perseorangan Boalemo Selesai Tepat Waktu, Rekapitulasi Dilanjutkan di PPK

PROSESNEWS.ID - Verifikasi faktual dukungan bakal pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati jalur perseorangan…

5 jam ago

Kostantinus Bukide Minta ASN dan Kades Netral Jelang Pilkada

PROSESNEWS.ID, Buton Tengah - Penjabat Bupati (Pj) Buton Tengah (Buteng) Kostantinus Bukide, menyampaikan ada beberapa…

7 jam ago

Nelson Sebut Keluarga Memiliki Peran Peting dalam Membangun Negara

PROSESNEWS.ID - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyebut keluarga merupakan penentu dalam memajukan suatu negara. Hal…

11 jam ago

KPU Kabgor Gelar Bimtek Pengelolaan Hibah Pilkada 2024

PROSESNEWS.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Ketua Panitia…

11 jam ago

KIP Provinsi Gorontalo Optimalisasi Dana Hibah hingga Akhir 2024

PROSESNEWS.ID - Dinas Kominfo dan Statistik menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Dana Hibah Komisi Informasi…

15 jam ago