Categories: Uncategorized

Puskesmas Bone, Kabupaten Bonebol diduga Telantarkan Pasien

salah satu unggahan status Facebook

PROSESNEWS.ID – Perawat dari Puskesmas Bone, Desa Taludaa, Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bolango (Bonebol) dinilai tidak becus dalam dalam menjalankan tugasnya.

Hal ini terlihat, dari salah satu unggahan status Facebook dengan akun bernama Miifthahul Iksan Iskandar. Ia mengatakan, bahwa pihak keluarganya keberatan atas pelayanan Puskesmas Bone yang dinilai asal-asalan.

“Puskesmas ini melakukan jahitan di kepala keponakan saya hanya asal-asalan, bahkan luka dari pasien tidak dibersihkan dengan benar,” tulus Miifthahul akun pribadinya.

Miifthahul mengaku, peristiwa itu benar adanya, bahwa pelayanan Puskesmas Bone sangat membuat keluarganya menyesal dan tidak terima atas perlakuan pihak Puskesmas Bone.

“Iya, betul status itu, dan saya sudah alami sendiri,” kata Miifthahul

Bahkan ketika keluarganya meminta untuk dirujuk, pihak Puskesmas Bone menolaknya dengan alasan kalau dirujuk harus ada alasan yang tepat.

Bukan hanya itu, dalam status tersebut bertuliskan, bahwa perawat Puskesmas Bone mengeluarkan kata-kata kepada pihak keluarga, kalau suka dirujuk, silahkan pakai kendaraan sendiri.

Karena tidak mau ambil resiko, pihak keluarga yang mendapat perlakuan tidak mengenakan membawa anak mereka ke RS, meskipun tidak ada surat rujukan dari pihak Puskesmas Bone.

Hingga berita ini diterbitkan, awak media masih mencari keterangan dari pihak Puskesmas Bone terkait masalah tersebut.

Reporter : Abd Kadir Djauhari

Recent Posts

Antisipasi Kerawanan Pemungutan Suara, Bawaslu Kota Gorontalo Petakan 18 Indikator TPS Rawan

PROSESNEWS.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Gorontalo memetakan potensi kerawanan di Tempat Pemungutan…

8 jam ago

Paslon Gusnar – Idah Mendominasi Semua Segmen Pemilih di Gorontalo

PROSESNEWS.ID – Hasil survei terbaru mengenai preferensi pemilih dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Gorontalo 2024 menunjukkan bahwa…

8 jam ago

KPU Pohuwato Libatkan ASN dan Guru Sosialisasikan Partisipasi Pemilu 2024

PROSESNEWS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pohuwato menggandeng Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk para camat…

9 jam ago

Belum Ada Pendaftar dalam Seleksi Jabatan Sekda Kabupaten Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Seleksi terbuka untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo…

9 jam ago

Helmi Rasid Sebut Sekda Boalemo sebagai Pembohong Soal Perbup Kewenangan Desa

PROSESNEWS.ID, BOALEMO - Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Boalemo Helmi Rasid, mengaku kecewa dan merasa…

12 jam ago

Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Disambut Positif Pemkot Gorontalo

PROSESNEWS.ID - Polresta Gorontalo Kota meluncurkan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Nasional Polri, Rabu (20/11/2024). Program…

14 jam ago